Hilmiyana Zuhra, 210209057 (2025) Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbasis Lingkungan Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ipas Siswa Kelas V MIN 31 Aceh Utara. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
SKRIPSI-HILMIYANA ZUHRA2 2.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (18MB)
COVER - BAB 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas V MIN 31 Aceh Utara pada mata pelajaran IPAS. Sebagian besar siswa belum mencapai Kriteria Ketuntasan Tujuan Pembelajaran (KKTP) yang ditetapkan oleh sekolah, yaitu 75. Hal ini disebabkan oleh pembelajaran yang masih didominasi oleh metode konvensional, sebagian siswa merasa materi IPAS kurang mudah untuk dipahami, serta pengalaman belajar siswa yang kurang konstektual. Pembelajaran yang bersifat pasif dan kurang melibatkan siswa secara langsung dengan lingkungan sekitar juga menjadi kendala dalam mencapai tujuan pembelajaran secara optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) mendeskripsikan aktivitas guru, (2) mendeskripsikan aktivitas siswa, dan (3) menganalisis hasil belajar siswa melalui penerapan model Discovery Learning berbasis lingkungan. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus dan melibatkan 34 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi dan tes. Instrumen penelitian terdiri atas lembar observasi untuk aktivitas guru dan siswa, serta soal evaluasi untuk mengukur hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan yang signifikan pada aktivitas guru yaitu dari 76,56% (kategori baik) pada siklus I menjadi 91,40% (kategori sangat baik) pada siklus II. Aktivitas siswa juga menunjukkan adanya peningkatan yaitu dari 75,78% (kategori baik) pada siklus I menjadi 90,62% (kategori sangat baik) pada siklus II. Selain itu, hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan yaitu dari 58,82% (tidak tuntas) pada siklus I menjadi 91,17% (tuntas) pada siklus II. Dengan demikian, model Discovery Learning berbasis lingkungan terbukti mampu menciptakan suasana belajar yang aktif, menyenangkan, dan bermakna. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan model Discovery Learning berbasis lingkungan efektif dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas V pada mata pelajaran IPAS di MIN 31 Aceh Utara.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar |
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
| Depositing User: | Hilmiyana Zuhra |
| Date Deposited: | 21 Aug 2025 07:36 |
| Last Modified: | 21 Aug 2025 07:36 |
| URI: | http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/48067 |
