Pengembangan Instrumen Tes Literasi Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematis Pada Siswa SMA

Sofia, 210205044 (2025) Pengembangan Instrumen Tes Literasi Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematis Pada Siswa SMA. Jurnal Amal Pendidikan, 6 (2). pp. 1-12. ISSN 2721-3668 (Submitted)

[thumbnail of membahas tentang matematika] Text (membahas tentang matematika)
ARTIKEL_SOFIA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan instrumen tes literasi matematika yang valid dan reliabel dalam mengukur pemahaman konsep matematis siswa Sekolah Menengah Atas (SMA). Pengembangan ini dilatarbelakangi oleh perlunya penguatan kesiapan siswa dalam menghadapi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang menuntut kemampuan literasi matematis dengan kemampuan numerasi tinggi. Model pengembangan yang digunakan adalah four-D dengan langkah-langkah define, design, develop, disseminate yang difokuskan pada materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel (SPLTV). Instrumen disusun untuk mengukur semua indikator pemahaman konsep matematis, yaitu kemampuan menginterpretasi, mengaplikasikan, dan menghubungkan konsep dalam konteks nyata, sebagaimana dituntut dalam soal-soal AKM sebagai evaluasi implementasi Kurikulum Merdeka. Hasil validasi menunjukkan bahwa instrumen yang dikembangkan layak digunakan sebagai alat ukur literasi matematis. Produk dari pengembangan ini diharapkan memberikan kontribusi untuk mengurangi kebutuhan instrumen asesmen sebagai bahan berlatih bagi siswa dalam menyelesaikan soal-soal AKM dan kebutuhan pembelajaran matematika sesuai dengan Kurikulum Merdeka.

Item Type: Article
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 510 Mathematics (Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Sofia Sofia
Date Deposited: 12 Sep 2025 04:19
Last Modified: 12 Sep 2025 04:19
URI: http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/48305

Actions (login required)

View Item
View Item