Evaluasi Program Gerakan Literasi Sekolah (Gls) Pada Tahap Pembiasaan Di Sekolah Man 6 Pidie

MUKRAMATI, 200503052 (2025) Evaluasi Program Gerakan Literasi Sekolah (Gls) Pada Tahap Pembiasaan Di Sekolah Man 6 Pidie. Other thesis, UIN AR-RANIRY BANDA ACEH.

[thumbnail of EVALUASI PROGRAM GERAKAN LITERASI SEKOLAH (GLS) PADA TAHAP PEMBIASAAN DI SEKOLAH MAN 6 PIDIE] Text (EVALUASI PROGRAM GERAKAN LITERASI SEKOLAH (GLS) PADA TAHAP PEMBIASAAN DI SEKOLAH MAN 6 PIDIE)
SKRIPSI MUKRAMATUN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)
[thumbnail of EVALUASI PROGRAM GERAKAN LITERASI SEKOLAH (GLS) PADA TAHAP PEMBIASAAN DI SEKOLAH MAN 6 PIDIE] Text (EVALUASI PROGRAM GERAKAN LITERASI SEKOLAH (GLS) PADA TAHAP PEMBIASAAN DI SEKOLAH MAN 6 PIDIE)
SKRIPSI MUKRAMATUN BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul, “Evaluasi Program Gerakan Literasi Sekolah pada Tahap Pembiasaan di Sekolah MAN 6 Pidie”. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan program gerakan literasi sekolah pada tahap pembiasaan yang berjalan di MAN 6 Pidie dan apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan gerakan literasi sekolah di sekolah MAN 6 Pidie. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan program literasi sekolah pada tahap pembiasaan berdasarkan panduan GLS menengah atas oleh kemendikbud dan juga mendeskripsikan faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pelaksanaan program gerakan literasi sekolah di sekolah MAN 6 Pidie. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun kesimpulan dari penelitian Evaluasi Program Gerakan Literasi Sekolah pada Tahap Pembiasaan di Sekolah MAN 6 Pidie antara lain : program Gerakan Literasi Sekolah (GLS) pada tahap pembiasaan di MAN 6 Pidie telah mencapai tingkat kesesuaian sebesar 80 % terhadap panduan GLS SMA tahun 2020 edisi revisi. Persentase ini tergolong tinggi dan mengindikasikan bahwa program telah berjalan cukup baik. Hanya dua dari sebelas indikator yang belum sepenuhnya terpenuhi, menunjukkan adanya ruang perbaikan dalam aspek tertentu. Hal ini sejalan dengan kriteria Bungin dalam Almer, yang menyatakan bahwa capaian di atas 75% termasuk dalam kategori “umumnya sesuai”, sehingga dapat disimpulkan bahwa GLS pada tahap pembiasaan di sekolah ini telah diterapkan secara signifikan sesuai dengan pedoman resmi dari Kemendikbud. Dari keberhasilan tersebut terdapat juga beberapa faktor penghambat dalam pelaksanaan program GLS diantaranya adalah kurangnya minat baca siswa, tidak adanya kerjasama dari orang tua siswa dan juga kurangnya koordinasi antara guru dan tim manajemen sekolah.

Kata Kunci : Evaluasi, Gerakan Literasi Sekolah

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System > 005 Computer Programming, Program & Data
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > S1 Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Mukramati Mukramati
Date Deposited: 27 Aug 2025 03:54
Last Modified: 27 Aug 2025 03:54
URI: http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/49102

Actions (login required)

View Item
View Item