Maulidar, 160301010 (2021) Peran Pesantren Modern Al-Falah Abu Lam U Dalam Memperkuat Aqidah Islamiyah Bagi Masyarakat Kecamatan Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
Maulidar, 160301010, FUF, IAT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Maulidar, 160301010, FUF, IAT, cover - bab 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Pesantren merupakan suatu lembaga pendidikan berbasis Islam untuk membentuk karakter muslim sesuai dengan al-Qur’an dan sunnah. Nilai pendidikan Islam di pesantren bertujuan memperkuat aqidah Islamiyah dari benturan tradisi maupun pemikiran yang tidak sejalan dengan Islam, yang berdampak melemahnya aqidah seseorang. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan bagaimana peran, metode serta tantangan dan hambatan Pesantren Modern Al-Falah Abu Lam U dalam memperkuat aqidah Islamiyah bagi masyarakat. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif deskriptif yang berbasis penelitian lapangan, melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Pesantren Modern Al-Falah Abu Lam U sangat penting dalam memperkuat aqidah Islamiyah bagi masyarakat diantaranya: melalui pendidikan, dakwah bi al-lisan, dan dakwah bi al-hal, Metode dalam memperkuat aqidah Islamiyah yaitu: pendidikan formal di kelas (klasikal) dan mengaplikasikan ilmu yang didapatkan di kelas (praktik). Tantangan dan hambatannya, faktor eksternal masih banyak masyarakat yang terbiasa dengan kultur budaya yang mempercayai bahwa dengan menggunakan jimat dapat menyembuhkan dan menghilangkan hal buruk. Sedangkan faktor internal minat belajar santri masih kurang, sehingga menimbulkan hambatan dalam meningkatkan aqidah Islamiyah.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X3 Aqaid dan Ilmu Kalam 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.34 Pendidikan non formal, masukkan disini pesantren > 2X7.341 Pesantren |
| Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Aqidah dan Filsafat Islam |
| Depositing User: | Maulidar Maulidar |
| Date Deposited: | 27 Oct 2025 08:11 |
| Last Modified: | 27 Oct 2025 08:17 |
| URI: | http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/51432 |
