Peran Masyarakat Nelayan Terhadap Peningkatan Ekonomi Desa Ditinjau Dari Perspektif Ekonomi Islam (Studi di Desa Labuhan Tarok Kecamatan Meukek Kabupaten Aceh Selatan)

Farhan Ambia, 170602043 (2024) Peran Masyarakat Nelayan Terhadap Peningkatan Ekonomi Desa Ditinjau Dari Perspektif Ekonomi Islam (Studi di Desa Labuhan Tarok Kecamatan Meukek Kabupaten Aceh Selatan). Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Masyarakat Nelayan, Perekonomian Desa, Perspektif Ekonomi Islam] Text (Masyarakat Nelayan, Perekonomian Desa, Perspektif Ekonomi Islam)
Farhan Ambia, 170602043, FEBI, ES, 085216559819.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)
[thumbnail of Masyarakat Nelayan, Perekonomian Desa, Perspektif Ekonomi Islam] Text (Masyarakat Nelayan, Perekonomian Desa, Perspektif Ekonomi Islam)
Farhan Ambia, 170602043, FEBI, ES.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Desa Labuhan Tarok merupakan desa yang berada di pesisir laut dengan potensi ikan yang melimpah. Oleh karena itu, tentu terdapat peran para nelayan yang dapat memberikan dampak terhadap perekonomian desa tersebut. Sehingga, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui partisipasi masyarakat nelayan dalam meningkatkan perekonomian sebuah desa berdasarkan perspektif ekonomi Islam dengan studi kasus di Desa Labuhan Tarok, Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data yang dilakukan melalui penelitian lapangan (field research), dengan tahap seperti mengobservasi, melakukan wawancara, serta mengumpulkan dokumentasi. Informan yang diwawancarai dalam penelitian ini berjumlah sebanyak 10 orang, yaitu terdiri dari perangkat desa dan para masyarakat nelayan di Desa Labuhan Tarok. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa peran masyarakat nelayan dalam meningkatkan perekonomian Desa Labuhan Tarok memiliki dampak yang sangat baik kepada desa tersebut. Salah satunya adalah upaya masyarakat nelayan dalam meningkatkan sektor perikanan di Desa Labuhan Tarok menjadi lebih baik. Kemudian, masyarakat nelayan di Desa Labuhan Tarok juga ikut berpartisipasi dalam upaya pembangunan dan pengembangan di desa tersebut. Dalam perspektif ekonomi Islam, peran masyarakat nelayan dalam upaya meningkatkan perekonomian desa tersebut sudah sesuai dengan prinsip ekonomi Islam. Hal tersebut dilihat dari pembayaran zakat yang dilaksanakan oleh para nelayan tersebut dan juga bentuk keterlibatan nelayan tersebut dalam mencapai kesejahteraan bersama.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.3 Ekonomi
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Farhan Ambia
Date Deposited: 22 Jan 2026 07:24
Last Modified: 22 Jan 2026 08:12
URI: http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/53018

Actions (login required)

View Item
View Item