Peran Ta'mir Masjid dalam Meningkatkan Solidaritas Masyarakat di Masjid Besar Syuhada Lamgugob, Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh

Tuti Haryati Ningsih, 361303529 (2017) Peran Ta'mir Masjid dalam Meningkatkan Solidaritas Masyarakat di Masjid Besar Syuhada Lamgugob, Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang kegiatan kemasjidan]
Preview
Text (Membahas tentang kegiatan kemasjidan)
skripsiTuti.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview

Abstract

PERAN TA’MIR MASJID DALAM MENINGKATKAN SOLIDARITAS MASYARAKAT DI MASJID BESAR SYUHADA LAMGUGOB KECAMATAN SYIAH KUALA BANDA ACEH

Nama : Tuti Haryati Ningsih
NIM : 361303529
Fak/Jur : Ushuluddin dan Filsafat/Sosiologi Agama
Pembimbing I : Dr. Agusni Yahya, M.A
Pembimbing II : Dr. Samsul Bahri, M.Ag

ABSTRAK

Pada umumnya banyak masjid yang didirikan di Kota Banda Aceh, namun belum seutuhnya dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin sebagaimana yang diajarkan oleh Rasulullah SAW dan para Sahabat. Masjid difungsikan sebagai pusat kegiatan sosial umat Islam untuk meningkatkan ukhwah Islamiyah atau meningkatkan solidaritas masyarakat Muslim ketika itu. Oleh karena itu pembentukan oraganisasi / ta’mir yang baik dan benar, sangat perlu dilakukan agar masjid dapat difungsikan sebagaimana mestinya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui upaya-upaya apakah yang dilakukan oleh ta’mir masjid Syuhada dalam meningkatkan solidaritas masyarakat. Penelitian ini bersifat kualitatif-deskriptif yaitu menuturkan dan menafsirkan data yang ada pada masa sekarang yang meliputi pencatatan, penafsiran, penguraian dan penganalisaan. Penulis juga menggunakan kajian kepustakaan untuk melengkapi hasil dari penelitian tersebut. Selanjutnya untuk menguatkan data penulis melakukan penelitian lapangan (field research). Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengumpulkan data-data melalui wawancara, observasi dan studi dokumentasi dengan melihat apa saja peran ta’mir masjid dalam meningkatkan solidaritas dan silaturrahmi di kalangan masyarakat Lamgugob. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa ta’mir Masjid Syuhada Lamgugob berperan dalam peningkatan solidaritas masyarakat melalui upaya-upaya yang dilakukan yaitu dengan mengadakan kegiatan ibadah sosial dan kegiatan pendidikan seperti santunan anak yatim, pelaksanaan qurban, perayaan hari-hari besar Islam, diskusi keagamaan, pengajian bagi anak-anak maupun orang dewasa sehingga dapat menumbuhkan rasa kepedulian, kesetiakawanan dan kebersamaan sesama jamaah masjid dan masyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. Agusni Yahya, MA 2. Dr. Samsul Bahri,M.Ag
Uncontrolled Keywords: Peran, Ta'mir Masjid, Solidaritas
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.1 Ibadah > 2X4.12 Shalat > 2X4.125 Masjid
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Sosiologi Agama
Depositing User: Tuti Haryati
Date Deposited: 29 Sep 2017 08:51
Last Modified: 18 Mar 2018 16:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/952

Actions (login required)

View Item
View Item