Akulturasi Masyarakat Suku Aceh Pada Suku Pakpak Di Kota Subulussalam

Ariansyah Putra, 140401113 (2019) Akulturasi Masyarakat Suku Aceh Pada Suku Pakpak Di Kota Subulussalam. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Akulturasi Masyarakat Suku Aceh Pada Suku Pakpak Di Kota Subulussalam]
Preview
Text (Akulturasi Masyarakat Suku Aceh Pada Suku Pakpak Di Kota Subulussalam)
Ariansyah Putra, 140401113, FDK, KPI, 082272260726.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Perbedaan merupakan hakikat dalam kehidupan bermasyarakat. Masyarakat Aceh sebagai sebuah wilayah yang memiliki keragaman suku tentu akan menjalani proses akulturasi dalam kehidupan bermasyarakat. Subulussalam menjadi sebuah kota yang masyarakatnya mayoritas suku Pakpak, namun keberadaan masyarakat suku Aceh tidak dapat dihilangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses komunikasi antarbudaya suku Aceh dengan suku Pakpak dalam proses akulturasi serta hambatan dalam proses akulturasi suku Aceh dengan suku Pakpak. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan menggambarkan fenomena lapangan dengan observasi langsung, melakukan wawancara dan mencari data-data pendukung mengenai proses akulturasi suku Aceh dengan suku Pakpak di kota Subulussalam. Informan dalam penelitian ini adalah tokoh dan masyarakat suku Aceh dan suku Pak-pak di Subulussalam. Teori yang digunakan ialah speech codes theory yang menekankan kepada bahasa (kata-kata) yang khas dari sebuah kebudayaan dan juga menekankan pada aspek perbedaan antara suatu budaya dengan kebudayaan lainnnya atau keciri khasan. Proses akulturasi masyarakat suku Aceh dengan suku Pakpak berlangsung baik-baik saja. Karena kedua suku tersebut memiliki rasa saling menghargai. Proses akulturasi antara suku Aceh dan suku Pakpak mengalami hambatan dalam berkomunikasi karena adanya perbedaan bahasa. Dalam berkomunikasi sehari-hari biasanya mereka menggunakan bahasa Indonesia. Namun hambatan ini tidak menjadi permasalahan yang besar karena proses akulturasi antara kedua suku tersebut tidak lepas dari faktor agama Islam yang saling merekatkan antara suku-suku di wilayah Subulussalam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: pembimbing: 1. Dra. Muhsinah, M.Ag. 2. Fajri Chairawati S.Pd.I, MA
Uncontrolled Keywords: Akulturasi dan masyarakat.
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Ariansyah Putra
Date Deposited: 04 Feb 2020 03:51
Last Modified: 04 Feb 2020 03:51
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/10940

Actions (login required)

View Item
View Item