Pola Asuh Orang Tua dalam Pengembangan Emotional Intelligence (Ei) Pada Anak di Gampong Pasie Lamgarot Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar

Indah Muliani, 150201107 (2020) Pola Asuh Orang Tua dalam Pengembangan Emotional Intelligence (Ei) Pada Anak di Gampong Pasie Lamgarot Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Pola Asuh Orang Tua dalam Pengembangan Emotional Intelligence (Ei) Pada Anak di Gampong Pasie Lamgarot Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar]
Preview
Text (Pola Asuh Orang Tua dalam Pengembangan Emotional Intelligence (Ei) Pada Anak di Gampong Pasie Lamgarot Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar)
Pola Asuh Orang Tua dalam Pengembangan Emotional Intelligence (Ei) Pada Anak di Gampong Pasie Lamgarot Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB) | Preview

Abstract

Pola asuh yang diterapkan oleh orang tua pada dasarnya akan berdampak pada aspek kehidupan anak terutama pada kecerdasan emosional yang berpengaruh dalam mengelola emosi. Orang tua di Gampong Pasie Lamgarot kurang peduli dengan tingkah lakunya yang akan dilihat dan ditiru oleh anak, begitu juga dengan ucapan orang tua yang kurang baik, sehingga banyak anak yang selalu mengucapkan kata-kata yang tidak baik pula. Oleh karena itu, dalam penelitian ini, penulis akan meneliti bagaimana pola asuh orang tua dalam pengembangan emotional intelligence pada anak di Gampong Pasie Lamgarot Kecamatan Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana pola asuh orang tua dalam pengembangan emotional intelligence pada anak di Gampong Pasie Lamgarot dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Untuk mencapai tujuan tersebut, penulis menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus dengan cara mengumpulkan data-data melalui observasi dan wawancara dengan 3 anak dan 3 orang tua (ayah dan ibu). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pola asuh yang baik digunakan untuk mengembangkan kecerdasan emosional anak adalah pola asuh demokratis, karena terdapat komunikasi verbal antara anak dengan ibu, sehingga dengan mudah ibu dapat mengontrol prilaku anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System > 001 Knowledge
000 Computer Science, Information and System > 001 Knowledge > 001.1 Kehidupan Intelektual
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Indah Mulyani Indah
Date Deposited: 15 Jul 2020 01:53
Last Modified: 15 Jul 2020 01:53
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/12683

Actions (login required)

View Item
View Item