Partisipasi Masyarakat Etnis Tionghoa dalam Pembangunan Kawasan Peunayong Kota Banda Aceh

Bihuna Bilnafsih, 160802065 (2020) Partisipasi Masyarakat Etnis Tionghoa dalam Pembangunan Kawasan Peunayong Kota Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of membahas tentang etnis Tionghoa dalam Pembangunan]
Preview
Text (membahas tentang etnis Tionghoa dalam Pembangunan)
Bihuna Bilnafsih, 160802065, FISIP, IAN, 085371948689.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (17MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Pembangunan adalah suatu rangkaian usaha untuk mewujudkan pertumbuhan dan perubahan secara berencana yang dilakukan suatu bangsa/negara dalam pemerintah menuju modernitas dalam rangka pembinaan bangsa. Partisipasi masyarakat merupakan kemauan atau ikut serta masyarakat terhadap rencana pembangunan. Di suatu daerah terdapat masyarakat yang beragam dan memiliki bermacam budaya, agama dan adat istiadat. Begitu juga halnya Kota Banda Aceh yang merupakan wilayah dengan jumlah penduduk yang lebih padat serta etnis yang beragam dibandingkan dengan daerah lainya di Aceh. Etnis Tionghoa merupakan etnis minoritas terbanyak yang ada di Kota Banda Aceh tepatnya di Peunayong. Etnis Tionghoa adalah etnis keturunan Tiongkok (China), secara garis besar mereka menganut agama Konghuchu, Budha dan Kristen, serta sebagian besar mata pencahariannya sebagai pedagang di kawasan perdagangan Peunayong Kota Banda Aceh. Namun keikutsertaan masyarakat etnis Tionghoa dalam perencanaan pembangun desa dapat kita lihat dari keikutsertaan mereka hanya aktif di kegiatan Posyandu, dan pasif dibeberapa program pembangunan lainnya. Penelitian ini menyatakan bagaimana partisipasi masyarakat Etnis Tionghoa dalam Pembangunan kawasan Peunayong dan apa faktor penyebab partisipasi masyarakat Etnis Tionghoa dalam Pembangunan kawasan Peunayong. Tujuan untuk mengetahui partisipasi masyarakat etnis Tionghoa dan apa faktor penyebab partisipasi masyarakat Etnis Tionghoa dalam pembangunan kawasan Peunayong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan Partisipasi masyarakat Etnis Tionghoa dalam pembangunan kawasan Peunayong tergolong rendah. Penyebab minimnya partisipasi masyarakat etnis Tionghoa dalam pembangunan ini karena mereka lebih mementingkan pekerjaannya dibandingkan gampongnya sehingga masyarakat pribumi kurang memberikan perhatian kepada etnis ini khususnya yang memegang wewenang gampong tersebut, seperti kurang memberi tanggung jawab mengenai pembangunan gampong.

Kata kunci: Partisipasi masyarakat, Etnis Tionghoa, dan Pembangunan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing 1. Dr. Tasnim Idris, M.Ag 2. Cut Zamharira, S.IP., M.AP
Uncontrolled Keywords: Partisipasi masyarakat, Etnis Tionghoa, dan Pembangunan
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 304 Faktor yang mempengaruhi tingkah laku sosial
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Bihuna bihuna Bilnafsih
Date Deposited: 08 Sep 2020 02:17
Last Modified: 08 Sep 2020 02:17
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13733

Actions (login required)

View Item
View Item