Peran wali Kelas dalam Pengelolaan Kelas di MTsS Darul Hikmah Kajhu Aceh Besar

Nurmala Risa, 160206030 (2020) Peran wali Kelas dalam Pengelolaan Kelas di MTsS Darul Hikmah Kajhu Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Peran wali Kelas dalam Pengelolaan Kelas di MTsS Darul Hikmah Kajhu Aceh Besar]
Preview
Text (Peran wali Kelas dalam Pengelolaan Kelas di MTsS Darul Hikmah Kajhu Aceh Besar)
Nurmala Risa, 160206030, FTK, MPI, 082370589918.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Wali kelas merupakan salah satu pemilik peran penting dalam merancang pengelolaan kelas serta penentu tercapainya program pendidikan. Oleh karena itu wali kelas dituntut untuk menjadi seorang menejer, motivator, desainer, administrator, dan psikologi. Tetapi peran tersebut belum berjalan semestinya dikarenakan masih ada wali kelas yang hanya menjalankan peranannya sebagai mandor kelas yang datang memberikan materi pembelajaran dan tugas tanpa melakukan pengelolaan kelas yang sesungguhnya. Maksud pengelolaan kelas yang sesungguhnya adalah wali kelas merencanakan dan melakukan berbagai cara yang dapat digunakan dalam pengelolaan kelas untuk menciptakan kelas yang kondusif serta nyaman bagi siswa dalam proses belajar maupun di luar proses belajar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi dan kendala wali kelas dalam pengelolaan kelas di MTsS Darul Hikmah Kajhu Aceh Besar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun subjek penelitian yaitu kepala sekolah, 3 orang wali kelas dan 3 orang siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Wali kelas sudah menjalankan perannya walaupun belum maksimal. Tetapi wali kelas tetap berusaha untuk mencapai tujuan dari pengelolaan kelas secara efektif dan efisien, hal ini terlihat dari beberapa strategi yang telah dilakukan oleh wali kelas dalam pengelolaan kelas di antaranya; Pertama menghiasi kelas dengan karya-karya siswa, Kedua mengutamakan keaktifan siswa, Ketiga menggunakan beberapa pendekatan untuk mempengaruhi siswa dalam pengelolaan kelas, Keempat melakukan rolling pengaturan tempat duduk, dan Kelima mengunakan media pembelajaran. (2) Kendala yang dihadapi wali kelas dalam pengelolaan kelas yaitu Pertama masih ada siswa yang tidak mematuhi dan menjalankan peraturan kelas yang sudah ditetapkan oleh wali kelas, Kedua kurangnnya sarana dalam belajar, dan Ketiga kurangnya kerjasama antara siswa dengan siswa, guru bidang studi lainnya dengan wali kelas dan siswa, serta kepala sekolah dengan wali kelas dan guru bidang studi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.4 Bimbingan dan Penyuluhan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Nurmala Risa
Date Deposited: 22 Sep 2020 03:20
Last Modified: 22 Sep 2020 03:20
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13981

Actions (login required)

View Item
View Item