Kepemimpinan Kepala Sekolah Perempuan dalam Peningkatan Kompetensi Sosial Guru di SMAN 1 Blangkejren

Novita Hasni, 160206001 (2020) Kepemimpinan Kepala Sekolah Perempuan dalam Peningkatan Kompetensi Sosial Guru di SMAN 1 Blangkejren. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Kepemimpinan Kepala Sekolah Perempuan dalam Peningkatan Kompetensi Sosial Guru di SMAN 1 Blangkejren]
Preview
Text (Kepemimpinan Kepala Sekolah Perempuan dalam Peningkatan Kompetensi Sosial Guru di SMAN 1 Blangkejren)
Novita Hasni, 160206001, FTK, MPI, 085297053393.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pemimpin merupakan faktor pertama penentu dalam kesuksesan atau gagalnya suatu organisasi dan usaha. Baik di dunia bisnis maupun di dunia pendidikan, kesehatan, perusahaan, religi, sosial, politik, keberhasilan lembaga atau organisasinya. Sebab pemimpin yang sukses itu mampu mengelola organisasi, bisa memengaruhi secara konstruktif orang lain, dan menunjukkan jalan serta perilaku benar yang harus dikerjakan bersama-sama. Kompetensi sosial adalah kemampuan pendidik untuk berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan peserta didik, tenaga kependidikan, orang tua/ wali peserta didik, dan masyarakat sekitar. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menganalisis kepemimpinan kepala sekolah perempuan dalam peningkatan kompetensi sosial guru di SMAN 1 Blangkejeren. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek yang berperan dalam penelitian adalah kepala sekolah, dan guru. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian adalah melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Data akan dianalisis dengan menggunakan model miles and huberman. Analisis pengumpulan data dilakukan dengan penyajian data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Gaya kepemimpinan kepala sekolah perempuan di SMAN 1 Blangkejeren berbentuk demokratis dengan selalu mementingkan kepentingan kelompok. Strategi dan kebijakan yang diterapkan kepala sekolah dalam meningkatkan kompetensi sosial guru dengan kerja sama, musyawarah dan menjaga hubungan baik dengan lembaga pemerintah dan stakeholders. Peran kepemimpinan kepala sekolah perempuan di SMAN 1 Blangkejeren sebagai penggerak, suri tauladan, educator, supervisor, leader, inovatof dan motivator dalam meningkatkan kompetensi sosial guru. Kendala yang dihadapi kepala sekolah perempuan di SMAN 1 Blangkejeren dalam meningkatkan kompetensi sosial guru sudah berjalan dengan baik. Kepala sekolah selalu mentolerir masalah disiplin yang tidak terhindari oleh guru yang memiliki anak kecil dan bermusyawarah dalam menyelesaikan masalah serta kepala sekolah selalu mengadakan program arisan setiap bulannya untuk mempererat hubungan silaturrahmi dengan para guru dan staf lainnya dalam meningkatkan kompetensi sosial guru.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Sri Rahmi, M. A Pembimbing II : Nurussalami, M. Pd
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, peningkatan kompetensi sosial
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Novita Hasni
Date Deposited: 16 Sep 2020 03:47
Last Modified: 16 Sep 2020 03:47
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13990

Actions (login required)

View Item
View Item