Pengaruh Kesadaran Merek dan Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Pada Toko Busana Muslim Venka Gallery Banda Aceh)

Nada Fitria, 160602167 (2020) Pengaruh Kesadaran Merek dan Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Pada Toko Busana Muslim Venka Gallery Banda Aceh). Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengaruh Kesadaran Merek dan Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Pada Toko Busana Muslim Venka Gallery Banda Aceh)]
Preview
Text (Pengaruh Kesadaran Merek dan Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Pada Toko Busana Muslim Venka Gallery Banda Aceh))
Nada Fitria, 160602167, FEBI, ES, 085294606248.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kesadaran merek dan kualitas produk terhadap kepuasan konsumen pada toko busana muslim Venka Gallery Banda Aceh. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dimana sampel yang diambil sebanyak 100 responden yaitu seluruh konsumen toko Venka Gallery Banda Aceh dengan menggunakan teknik purposive sampling. Jenis data yang digunakan adalah data primer yaitu mengedarkan kuesioner melalui google form. Metode analisis penelitian dilakukan dengan menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kesadaran merek dan kualitas produk secara simultan dan parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hal ini dibuktikan secara simultan variabel kesadaran merek dan kualitas produk secara bersama-sama mempengaruhi kepuasan konsumen dengan nilai F hitung lebih besar dari F tabel atau 27,241 > 3,94, dan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Selanjutnya secara parsial variabel kesadaran merek memiliki nilai T hitung sebesar 3,640 yang lebih besar dari T tabel sebesar 1,98447 dengan nilai probabilitas signifikansi 0,000 < 0,05. Kemudian variabel kualitas produk secara parsial memiliki nilai T hitung sebesar 4,278 yang lebih besar dari T tabel sebesar 1,98447 dengan nilai probabilitas signifikansi 0,000 < 0,05. Berdasarkan uji R2 pengaruh yang diberikan oleh variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 36,0 % sedangkan sisanya 64,0 % dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak disertakan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Yusniar, S.E., MM Pembimbing II : Hafidhah, S.E., M.Si.,Ak.,CA
Uncontrolled Keywords: Kesadaran Merek, Kualitas Produk, Kepuasan Konsumen
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.3 Ekonomi
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 338 Produksi > 338.5 Ekonomi Produksi Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Nada Fitria
Date Deposited: 03 Feb 2021 04:35
Last Modified: 03 Feb 2021 04:35
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/15669

Actions (login required)

View Item
View Item