Analisis Praktik Wirausaha Mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah UIN Ar-Raniry menurut Perspektif Hukum Islam

Zulfikri, 121108948 (2016) Analisis Praktik Wirausaha Mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah UIN Ar-Raniry menurut Perspektif Hukum Islam. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang praktik wirausaha mahasiswa.]
Preview
Text (Membahas tentang praktik wirausaha mahasiswa.)
Zulfikri.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Islam lahir dalam lingkungan hukum perdagangan Mekkah, dalam konteks sosial ekonomi ini, Islam menekankan kebaikan-kebaikan perdagangan (tijarah) sekaligus menempatkan posisi seorang pedagang yang jujur setelah Nabi Muhammad SAW, dan pada saat yang sama Islam menghukum berat para pedagang dan saudagar yang melakukan praktik yang tidak jujur dan berusaha memperoleh kekayaan dangan cara yang tidak adil. Sesungguhnya prinsip akhlak mengharuskan keterikatan seorang produsen muslim dengan akhlak yang mulia dan menjauhi akhlak yang buruk yang dapat membahayakan dan merugikan orang lain. Fakta sosial yang terjadi saat ini terkadang memaksa pelaku usaha untuk melakukan strategi khusus untuk memenangkan kompetisi pasar. Hal ini terjadi dan memaksa siapa saja yang terlibat di dalamnya termasuk mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah untuk dapat mengembangkan bisnisnya dengan cara-cara tertentu, bahkan tidak jarang strategi tersebut kurang sesuai bahkan bertentangan dengan prinsip-prinsip yang telah digariskan dalam hukum Islam. Berdasarkan masalah di atas maka penulis merumuskan permasalahan yang akan menjadi inti pembahasan dalam skripsi ini adalah, bagaimana penerapan prinsip-prinsip hukum Islam terhadap praktik wirausaha mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah dan Bagaimana tinjauan hukum islam terhadap praktik wirausaha mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah dalam berwirausaha. Penulis dalam mengerjakan karya ilmiah ini menggunakan metode kualitatif yang berbentuk deskriptif analisis. Hasil kajian dari pengumpulan data lapangan yang dilakukan dengan wawancara dan observasi menunjukkan bahwa praktik wirausaha mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah dibutuhkan pemahaman mendalam tentang Hukum Islam khususnya dalam bidang berwirausaha. Mahasiswa yang kewajibanya dituntut harus mengikuti mata kuliah yang telah ditetapkan dan hampir semuanya berhubungan hukum-hukum Islam, baik tentang hal ibadah maupun muamalah telah mempengaruhi mereka untuk melakukan usaha yang sesuai dengan ajaran Islam. Semua narasumber dalam penelitian ini mayoritas sudah menjalankan usahanya sesuai dengan syariat Islam. Mereka menjalankan usahanya dengan dilandasi sikap jujur dan tidak melakukan praktek mal bisnis. Oleh karena itu peneliti berkeinginan untuk diteliti lebih lanjut tentang masalah wirausaha yang dilakukan oleh mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah Fakultas Syari’ah dan Hukum di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. H. Nurdin Bakri, M.Ag; 2. Badri, S.Hi, MH
Uncontrolled Keywords: Wirausaha, Mahasiswa Hukum Ekonomi Syari’ah, Hukum Islam
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Users 171 not found.
Date Deposited: 27 Nov 2017 03:10
Last Modified: 27 Nov 2017 03:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/1752

Actions (login required)

View Item
View Item