Manajemen Publik Relation Dalam Meningkatkan Eksistensi Sekolah Berbasis Boarding School Di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar

Rika Pratiwi, 170206019 (2021) Manajemen Publik Relation Dalam Meningkatkan Eksistensi Sekolah Berbasis Boarding School Di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Manajemen Publik Relation Dalam Meningkatkan Eksistensi Sekolah Berbasis Boarding School Di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar]
Preview
Text (Manajemen Publik Relation Dalam Meningkatkan Eksistensi Sekolah Berbasis Boarding School Di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar)
Rika Pratiwi, 170206019, FTK, MPI, 082364887158.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Manajemen publik relation merupakan suatu hal yang sangat penting dalam meningkatkan keberadaan suatu lembaga pendidikan. Manajemen publik relation dituntut untuk memperhatikan, mengetahui dan memenuhi kebutuhan masyarakat seperti memberikan dua ilmu pengetahuan sekaligus. Tujuan dari manajemen publik relation dalam meningkatkan eksistensi sekolah berbasis boardingschool agar eksistensi sekolah dapat terjaga dan mengalami peningkatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi manajemen publik relation dalam meningkatkan eksistensi sekolah berbasis boarding school di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, waka humas, dan pembina asrama. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, data display dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: Pertama. Perencanaan manajemen publik relation dalam meningkatkan eksistensi sekolah berbasis boarding school di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar dilakukan berdasarkan situasi dan tuntutan kebutuhan masyarakat yang ada yang dilakukan di awal tahun pembelajaran. Kedua. Pelaksanaan manajemen publik relation dalam meningkatkan eksistensi sekolah berbasis boarding school di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar dilakukan dengan mengkomunikasikan kepada pihak yang ada disekolah serta lingkungan masyarakat dan tersedia sumberdaya pendukung seperti, sumber daya manusia, biaya, serta sarana dan prasarana. Ketiga. Evaluasi manajemen publik relation dalam meningkatkan eksistensi sekolah berbasis boarding school di SMAN Modal Bangsa Aceh Besar dilakukan di akhir semester dan pada awal tahun ajaran baru yang dilakukan untuk melihat tingkat keberhasilan program yang telah dilaksanakan sehingga dapat menjadi bahan perbandingan dalam melakukan perencanaan selanjutnya. Jika manajemen publik relation dilakukan dengan tepat maka eksistensi sekolah akan terus meningkat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Drs. Yusri M.Daud, M.Pd Pembimbing II : Tihalimah, MA
Uncontrolled Keywords: Manajemen Publik Relation, Eksistensi Sekolah, Boarding School
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Rika Pratiwi
Date Deposited: 06 Sep 2021 03:39
Last Modified: 06 Sep 2021 03:39
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18107

Actions (login required)

View Item
View Item