Kepemimpinan Keuchik Dalam Pembinaan Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan

Lutfi, 170802082 (2021) Kepemimpinan Keuchik Dalam Pembinaan Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Kepemimpinan Keuchik Dalam Pembinaan Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan]
Preview
Text (Kepemimpinan Keuchik Dalam Pembinaan Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan)
Lutfi, 170802082, FISIP, IAN, 082167785523.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kepemimpinan Keuchik sebagai pembina mempunyai kewenangan untuk melakukan pengawasan dan memberikan nasihat kepada pelaksana operasional dalam menjalankan kegiatan pengurusan dan pengelolaan Badan Usaha Milik Gampong, yang modalnya melalui penyertaan langsung yang berasal dari kekayaan gampong yang dipisahkan guna untuk mengelola aset, jasa pelayanan, dan usaha lainnya untuk kesejahteraan masyarakat gampong. Rumusan masalah 1) Bagaimana Kepemimpinan Keuchik Sebagai Pembina Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan 2) Bagaimana Strategi Pembinaan yang dilakukan Keuchik Kepada Pengurus Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana kepemimpinan Keuchik sebagai pembina Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan dan bagaimana strategi pembinaan yang dilakukan Keuchik kepada pengurus Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang Kecamatan Samadua Kebupaten Aceh Selatan. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui Obsrvasi, wawancara dan analisa dokumen, melakukan penelitian dengan informan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, dalam aspek pembinaan BUMG Keuchik gampong Kuta Blang sudah cukup baik telah memberikan beberapa pelatihan dan arahan kepada para pengurus BUMG, akan tetapi masih kurang tegas terhadap pengambilan keputusan terhadap BUMG. Kesimpulan menunjukan bahwa kepemimpinan Keuchik sebagai pembina Badan Usaha Milik Gampong Kuta Blang masih kurang tegas dan tepat dalam pengambilan keputusan kepemimpinan Keuchik lebih ke arah kepemimpinan demokratis yang berorientasi kepada musyawarah dalam suatu pengambilan keputusan maupun kebijakan terhadap penentuan arah BUMG di Gampong Kuta Blang sehingga mampu mendeteksi diri bahwa tindakan yang diambil bukan bersifat porsonal tapi keputusan bersama. Namun dari aspek strategi pembinaan, keuchik sudah cukup baik memberikan arahan dan pelatihan kepada pengurus untuk mengembangkan BUMG.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Pembina BUMG, Strategi Pembinaan
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.2 Politik > 2X6.22 Sistem Pemerintahan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Lutfi Lutfi
Date Deposited: 18 Jan 2022 03:26
Last Modified: 18 Jan 2022 03:26
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/19434

Actions (login required)

View Item
View Item