Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Minum (IPA) Tangan-Tangan PDAM Gunong Kila Kabupaten Aceh Barat Daya

Mirza Andrean, 160702103 (2021) Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Minum (IPA) Tangan-Tangan PDAM Gunong Kila Kabupaten Aceh Barat Daya. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Minum (IPA)]
Preview
Text (Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Minum (IPA))
Mirza Andrean, 160702103, FST, TL, 082218148994.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB) | Preview

Abstract

Kabupaten Aceh Barat Daya merupakan daerah dengan laju pembangunan yang cukup pesat, sehingga perlu pemenuhan air bersih yang optimal untuk memenuhi tingkat kebutuhan penduduk. Kebutuhan air di Kabupaten Aceh Barat Daya dilayani oleh PDAM Gunong Kila. Seluruh sistem penyediaan air bersih di kabupaten aceh barat daya berasal dari sungai Di Kila. Tingkat pelayanan penduduk di PDAM Gunong Kila masih di bawah kriteria ideal. Pengelolaan PDAM yang kurang optimal, diperkirakan akan mempengaruhi kualitas dan kuantitas air olahan. Oleh karena itu, perlu dilakukan evaluasi terhadap instalasi pengolahan air tersebut guna meningkatkan kinerja PDAM Gunong Kila. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, tinjauan langsung, wawancara, dan studi pustaka. Dari hasil evaluasi, masih terdapat beberapa instalasi pengolahan air PDAM Gunong Kila yang belum sesuai dengan baku mutu. Perlu dilakukan perluasan dimensi terutama pada unit filtrasi, agar pengolahannya lebih optimal. Kualitas air baku dan air yang dihasilkan PDAM Gunong Kila cukup baik, sehingga tidak terlalu buruk untuk kebutuhan
masyarakat di Kabupaten Aceh Barat Daya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.1 Masyarakat Islam > 2X6.153 Lingkungan
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Pendidikan dasar > 372.3 Komputer, Sain, Teknologi, Kesehatan
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Tehnik Lingkungan
Depositing User: Mirza Andrean Mirza
Date Deposited: 25 Jan 2022 03:17
Last Modified: 25 Jan 2022 03:17
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/19525

Actions (login required)

View Item
View Item