Maulida, 170403088 (2022) Pola Rekrutmen Remaja Mesjid Raya Baiturrahman (RMRB) Banda Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.
![[thumbnail of Pola Rekrutmen Remaja Mesjid Raya Baiturrahman (RMRB) Banda Aceh]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Maulida, 170403088, FDK, MD, 085210322693.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (8MB)
Abstract
Skripsi ini berjudul “Pola Rekrutmen Remaja Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh”. Penelitian ini dilatarbelakangi masih ditemukan para anggota yang kurang aktif dalam mempublikasi informasi rekrutmen sehingga publik juga tidak mendapatkan informasi. Kemudian kendala lain adalah seperti penempatan posisi tugas tidak dijelaskan. Kemudiaan pada saat tes wawancara kurang ketatnya pada proses wawancara mulai dari pertanyaan dan respon masih kurang baik Untuk mendapatkan peserta yang profesional tidak terlepas dari suatu proses pengumpulan sejumlah pelamar yang memiliki kualifikasi yang sesuai yang dibutuhkan oleh Remaja Masjid Raya Baiturrahman. Penelitian ini bertujuan yang pertama, untuk mengetahui pola rekrutmen yang diterapkan diterapkan Remaja Masjid Raya Baiturrahman (Rmrb). Yang kedua Untuk mengetahui langkah-langkah rekrutmen yang dilakukan Remaja Masjid untuk memenuhi kebutuhan pengurus baru. Yang ketiga untuk mengetahui Pendukung dan Penghambat Pola Rekrutmen Remaja Masjid Raya Baiturrahman (Rmrb). Penelitian ini mengunakan metode analisis deskriptif yaitu menggambarkan dan menguraikan semua persoalan-persoalan secara sistematis, factual, dan akurat, kemudian menganalisa, mengklasifikasi, dan berusaha mencari pemecahan. Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan penelitian lapangan (field research), yang semua data diperlukan tersebut didapatkan dilokasi penelitian dengan metode wawancara (interview) dan dokumen-dokumen yang ada. Penelitian ini dilakukan di Mesjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Jl. Moh. No. 1, Kp. Baru, kec. Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh, dalam prosesnya sudah berjalan sesuai dengan teori, seperti halnya peramalan keburuhan tenaga kerja, penarikan, seleksi, penempatan dan orientasi. Rekrutmen menggunakan metode terbuka, dengan sasaran sumber eksternal. Dalam tahapan seleksinya dilakukan tes baca Al-Qur’an, wawancara, ceramah singkat. Banyak peserta setelah direkrut hanya secara kapasitas memenuhi tetapi kurang secara kualitas, publikasi pengumuman yang kurang luas sehingga kurang diketahui, serta dalam segi proses tes wawancara agar lebih diperhatikan dan lebih update metode wawancaranya dan ketegasannya pewawancara disaat wawancara, serta soal tes yang lebih mendalam agar tergali kualitas keilmuan para peserta dan juga dipenempatan juga harus analisis dengan baik.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah |
Depositing User: | Maulida Maulida |
Date Deposited: | 04 Jul 2022 02:54 |
Last Modified: | 04 Jul 2022 02:54 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21689 |