Model Pembinaan Karakter Religius dan Peduli Sosial Siswa pada Sekolah Boarding dan Non Boarding di Banda Aceh

Muslem, 191002021 (2022) Model Pembinaan Karakter Religius dan Peduli Sosial Siswa pada Sekolah Boarding dan Non Boarding di Banda Aceh. Doctoral thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Pembinaan Karakter Religius dan Peduli Sosial Siswa] Text (Pembinaan Karakter Religius dan Peduli Sosial Siswa)
Muslem, 191002021, PS, PAI, 081264908005.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)

Abstract

Model pendidikan di sekolah yang berbeda, seperti sekolah berasrama (boarding), dan sekolah yang tidak berasrama (Non-Boarding), mempunyai keberhasilan yang berbeda-beda dalam pembinaan karakter siswa. Dalam penelitian ini, peneliti memilih SMAN 3 Banda Aceh sebagai sekolah non-boarding, SMAN 10 Fajar Harapan Banda Aceh, sebagai sekolah asrama (boarding school), dan SMAN 2 Banda Aceh sebagai sekolah boarding dan non-boarding. Adapun nilai karakter yang diteliti yaitu karakter religius, dan karakter peduli sosial. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1) Bagaimanakah model pembinaan karakter religius dan peduli sosial siswa sekolah boarding dan non-boarding di Banda Aceh? 2) Benarkah terjadinya perbedaan model pembinaan karakter religius dan peduli sosial siswa sekolah boarding dan non-boarding? 3) Apa implikasi model pembinaan karakter religius dan peduli sosial siswa sekolah boarding dan non-boarding terhadap pengembangan pendidikan Islam kedepan? Penelitian ini disebut penelitian kualitatif. Penulis mengumpulkan data penelitian melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi pada tiga model sekolah tersebut. Hasil penelitian menunjukkan, Pertama, model pembinaan karakter religius dan peduli sosial siswa baik di sekolah boarding maupun non-boarding direncanakan dengan merumuskan visi dan misi yang mengandung nilai-nilai karakter religius dan peduli sosial. Visi dan misi tersebut dijabarkan dalam konteks pembelajaran, baik di kelas ataupun di luar kelas. Di kelas, nilai karakter tersebut dicantumkan dalam rancangan pembelajaran, dan disampaikan kepada peserta didik melalui ceramah. Adapun di luar kelas nilai karakter tersebut dilakukan melalui kegiatan ekstrakurikuler yang terprogram, kegiatan pada malam hari jika di asrama, kegiatan keagamaan, dan program aksi peduli sosial. Kedua, terdapat perbedaan model pembinaan karakter religius dan peduli sosial siswa di sekolah boarding dan non-boarding. Di SMAN 2 Banda Aceh, menjurus kepada karakter religius dengan model pembinaan top down. Di SMAN 10 pembinaan karakter juga menjurus kepada religiusitas, namun model pembinaan mengarah pada penguatan nilai karakter melalui pembudayaan karakter. Adapun di sekolah non boarding, SMAN 2 reguler dan SMAN 3 pembinaan karakter religius dan peduli sosial secara top down. Temuan peneliti menegaskan bahwa siswa boarding school memiliki karakter religius lebih bagus ketimbang siswa non boarding, sedangkan siswa non-boarding memiliki karakter peduli sosial lebih bagus ketimbang siswa boarding school. Ketiga, implikasi dari model pembinaan karakter religius dan peduli sosial siswa di boarding school terhadap pengembangan pendidikan Islam yaitu meskipun lembaga pendidikan umum, seperti SMA, namun tidak mengurangi nilai karakter religius dan peduli sosial siswa. Implikasi dari model karakter religius dan peduli sosial di sekolah non-boarding yaitu terbinanya siswa yang berkarakter dengan adanya kegiatan keagamaan dan amalan-amalan sunnah.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Additional Information: Prof. Dr. H. M. Hasbi Amiruddin, MA Prof. Dr. Syabuddin Gade, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Model Pembinaan, Karakter, Religius, Peduli Sosial
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam > 2X0.3 Islam dan Ilmu Sosial
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S3 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muslem Yacob
Date Deposited: 19 Jul 2022 03:16
Last Modified: 19 Jul 2022 03:16
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21932

Actions (login required)

View Item
View Item