Abdi Dzil Ikram, 180602003 (2022) Pengaruh Motivasi, Religiusitas Dan Ekspektasi Pendapatan Serta Akses Permodalan Terhadap Minat Menjadi Wirausahawan Muslim (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Ar-Raniry). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.
![[thumbnail of Pengaruh Motivasi, Religiusitas Dan Ekspektasi Pendapatan Serta Akses Permodalan Terhadap Minat Menjadi Wirausahawan Muslim (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Ar-Raniry)]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Abdi Dzil Ikram, 180602003, FEBI, ES, 081265968330.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (1MB)
Abstract
Dalam Islam, menjadi wirausahawan muslim tidak hanya bertujuan untuk mencari keuntungan semata. Namun, suatu keberkahan harus diperoleh di dalamnya dengan menerapkan prinsip-prinsip islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi, religiusitas dan ekspektasi pendapatan serta akses permodalan terhadap minat menjadi wirausahawan muslim. Penelitian ini menggunkan metode kuantitatif dengan teknik purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 32 mahasiswa dengan karakteristik mahasiswa FEBI UIN Ar-Raniry angkatan 2018 dan mahasiswa yang sedang berwirausaha. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan menyebarkan kuesioner. Hasil penelitian menyatakan bahwa variabel motivasi dan religiusitas secara parsial berpengaruh positif terhadap minat menjadi wirausaha muslim. Sedangkan variabel ekspektasi pendapatan dan akses permodalan secara parsial tidak berpengaruh terhadap minat menjadi wirausaha muslim. Variabel motivasi, religiusitas, ekspektasi pendapatan dan akses permodalan secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa FEBI UIN Ar-Raniry Banda Aceh menjadi wirausahawan muslim.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Abdi Dzil Ikram |
Date Deposited: | 18 Oct 2022 01:56 |
Last Modified: | 18 Oct 2022 01:56 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/23742 |