Evaluasi Kinerja Baitul Mal Aceh terhadap Lembaga Keuangan Mikro Syari’ah dalam Perspektif Muzakki

Andika Putri, 120807950 (2015) Evaluasi Kinerja Baitul Mal Aceh terhadap Lembaga Keuangan Mikro Syari’ah dalam Perspektif Muzakki. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Mengenai tentang Baitul Mal]
Preview
Text (Mengenai tentang Baitul Mal)
SKRIPSI FULL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) Baitul Mal Banda Aceh merupakan salah satu lembaga pembiayaan mikro syariah dibawah pengawasan Baitul Mal Aceh yang menyalurkan dana zakat dalam bentuk pembiayaan Qardhul Hasan kepada masyarakat menengah ke bawah yang membutuhkan modal usaha. Penelitian ini berusaha menjawab tiga pertanyaan penelitian, yaitu: Pertama; Bagaimana kinerja Lembaga Keuangan Mikro Syariah Baitul Mal Aceh dalam perspektif muzakki, Kedua; Bagaimana implementasi strategi peningkatan kinerja dari perspektif muzakki pada Lembaga Keuangan Mikro Syariah Baitul Mal Aceh, Ketiga; Bagaimana evaluasi kinerja Baitul Mal Aceh dalam perspektif muzakki. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis. Adapun sumber data primernya yaitu hasil wawancara, observasi dan dokumen dari Baitul Mal Aceh, sedangkan data sekunder yaitu buku-buku dan tulisan-tulisan yang berkaitan dengan kajian ini. Pengumpulan data menggunakan field research atau penelitian lapangan, dengan menggunakan analisis kualitatif dan deskriptif analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKMS BMA telah mengimplementasikan evaluasi kinerja secara periodik. Hal ini sangat membantu manajer untuk mengetahui kinerja karyawannya dan mengetahui perkembangan dalam menumbuhkembangkan jaringan perekonomian para muzakki. LKMS BMA melakukan evaluasi kinerja dengan menerapkan sistem evaluasi kinerja karyawan dengan standar yang meliputi: unsur-unsur, waktu pelaksanaan evaluasi, siapa yang berwenang untuk melakukan evaluasi dan metode evaluasi yang digunakan dalam melaksanakan evaluasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Dr. Muhammad Maulana, S.Ag., M.Ag; 2. Siti Mawar, S.Ag, MH
Uncontrolled Keywords: Evaluasi, Kinerja
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.2 Mu'amalat > 2X4.27 Bank, Termasuk Baitul Mal Wat Tamwil
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Andikaa Putrii
Date Deposited: 21 Jun 2018 08:14
Last Modified: 21 Jun 2018 08:14
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/2477

Actions (login required)

View Item
View Item