Maya Kartika Wahyuni, 180205025 (2023) Pengembangan Soal Matematika Berbantuan Aplikasi Wondershare Quiz Creator untuk Siswa SMA. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Matematika]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Maya Kartika Wahyuni.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan soal matematika berbantuan aplikasi wondershare quiz creator untuk siswa SMA. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian dan pengembangan (research and development). Penelitian ini menggunakan model pengembangan 3D yaitu define, design, dan develop. Penelitian ini mengembangkan soal matematika dengan konteks budaya Kutacane dengan level kognitif HOTS. Penelitian ini menghasilkan seperangkat soal matematika berbantuan aplikasi wondershare quiz creator yang valid, reliabel, memiliki daya beda, kesukaran soal berkriteria sedang, dan praktis sebanyak 5 soal. Valid dari segi konten dan bahasa berdasarkan penilaian validator. Setiap soal reliabel, memiliki daya beda, kesukaran sedang dan praktis berdasarkan hasil uji coba lapangan. Hasil uji coba terhadap subjek uji coba menghasilkan 10 siswa yang memiliki kemampuan berpikir kreatif yang tinggi dan 15 siswa yang lain memiliki kemapuan berpikir kreatif sedan dan rendah. Proses dan hasil pengembangan soal matematika berbantuan aplikasi wondershare quiz creator berlevel HOTS ini sangat potensial untuk diikuti oleh para guru dan peneliti pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 510 Mathematics (Matematika) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Maya Kartika Wahyuni |
Date Deposited: | 20 Jan 2023 04:15 |
Last Modified: | 20 Jan 2023 04:15 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/25857 |