Perancangan Pusat Isolasi Dan Karantina Di Aceh Besar.

De’Ocy, 180701054 (2023) Perancangan Pusat Isolasi Dan Karantina Di Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Perancangan Pusat Isolasi Dan Karantina  Di Aceh Besar] Text (Perancangan Pusat Isolasi Dan Karantina Di Aceh Besar)
De’ocy, 180701054, FST, SA, 085256164855.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (21MB)

Abstract

Secara umum, ada dua jenis penyakit yaitu penyakit tidak menular dan penyakit yang tidak menular. Salah satu penyakit menular yang baru-baru ini menjadi isu dunia dan dihadapi oleh seluruh dunia, termasuk Indonesia, di Provinsi Aceh, yaitu virus korona. Meski saat ini kasus penyakit virus korona sudah menurun, namun tindakan antisipasi untuk mencegah penyebaran dan kematian yaitu isolasi dan karantina tetap harus dilakukan di beberapa daerah. Jauh sebelum penyakit korona muncul, ada banyak kasus penyakit pandemi mematikan lainnya yang didominasi dengan penyakit menular menyerang seluruh dunia, seperti virus cacar pada tahun 1877- 1977, flu spanyol pada tahun 1918-1919 dan lain-lain. Kasus penyakit menular di Aceh juga cukup banyak, namun fasilitas yang tersedia masih sangat minim, terutama untuk melakukan tindakan isolasi dan karantina (ruang isolasi dan karantina) yang merupakan salah satu cara pencegahan yang paling efektif untuk menghentikan penyebaran penyakit menular, sehingga tidak menyebar secara luas. Perancangan pusat isolasi dan karantina di Aceh Besar merupakan fasilitas Kesehatan untuk memberikan pelayanan dan perawatan bagi penderita penyakit menular di Aceh dan sekitarnya. Dan juga sebagai bagunan darurat, apabila terjadi pandemi yang serupa di masa depan. Tema yang diterapkan dalam perancangan adalah arsitektur tropis yang bertujuan untuk memecahkan permasalah perancangan yang ada di Aceh, sebagai daerah yang beriklim tropis, sehingga bangunan dapat memberikan kenyamanan bagi setiap penggunanya.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Penyakit Menular, Isolasi dan Karantina, Arsitektur Tropis
Subjects: 600 Technology (Applied Sciences)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Arsitek
Depositing User: De’ocy De’ocy
Date Deposited: 24 Feb 2023 03:00
Last Modified: 24 Feb 2023 03:00
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/27125

Actions (login required)

View Item
View Item