Pengembangan Modul Pembelajaran Matematika Berbasis Pedagogical Content Knowledge (PCK) Pada Siswa SMA

Zahratul Husna, 180205063 (2023) Pengembangan Modul Pembelajaran Matematika Berbasis Pedagogical Content Knowledge (PCK) Pada Siswa SMA. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang penembangan modul] Text (Membahas tentang penembangan modul)
Zahratul Husna, 180205063, FTK, PMA, 085243593102.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB)

Abstract

Modul iPembelajaran imemiliki iperan iyang ipenting idalam imengembangkan iteknologi iberdasarkan ikecakapan iabad i21 isiswa idalam ipembelajaran imatematika. Berdasarkan pemetaan awal diperoleh informasi bahwa belum tersedia modul yang berbasis pedagogical content knowledge (PCK). Modul yang disusun guru masih menggunakan modul biasa pada umumnya. Oleh sebab itu peneliti ingin memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada dengan melakukan pengembangan bahan ajar yang mampu mengembangkan dan menghasilkan modul pembelajaran matematika berbasis Pedagogical Content Knowledge (PCK) pada siswa SMA yang memenuhi kriteria valid dan praktis. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengikuti langkah- langkah pengembangan 4D. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar validasi ahli, lembar validasi praktisi dan lembar uji keterbacaan siswa. Hasil penelitian menunjukkan modul pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria kevaliditasan, hal ini diperoleh dari hasil analisis penilaian validator yang mencapai rata-rata total sangat valid dan penilaian modul antar validator termasuk kategori baik. Selain itu kepraktisan modul memenuhi kriteria sangat baik, hal ini diperoleh dari penilaian hasil analisis lembar validasi guru menunjukkan dari segi isi modul diperoleh rata-rata 4,72 dengan kriteria sangat baik dan dari segi tampilan modul diperoleh rata-rata 4,61 dengan kriteria sangat baik serta kesepakatan penilaian antar praktisi berada pada kategori baik. Selain itu kriteria kepraktisan juga diperoleh dari hasil analisis uji keterbacaan siswa terhadap modul pembelajaran dengan memperoleh rata-rata total 4,69 dengan kriteria sangat baik. Dapat disimpulkan bahwa modul pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria valid dan praktis.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 510 Mathematics (Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Zahratul Husna
Date Deposited: 15 Mar 2023 03:11
Last Modified: 15 Mar 2023 03:11
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/27549

Actions (login required)

View Item
View Item