Pemahaman Surah Al-Hujurat Ayat 11 Tentang Bullying Di Kalangan Santri Sman Ulumul Quran Pidie

Nur Amalia, 180303070 (2023) Pemahaman Surah Al-Hujurat Ayat 11 Tentang Bullying Di Kalangan Santri Sman Ulumul Quran Pidie. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Ushuluddin dan Filsafat.

[thumbnail of Pemahaman Surah Al-Hujurat Ayat 11 Tentang Bullying Di Kalangan Santri Sman Ulumul Quran Pidie] Text (Pemahaman Surah Al-Hujurat Ayat 11 Tentang Bullying Di Kalangan Santri Sman Ulumul Quran Pidie)
Nur Amalia, 180303070, FUF, IAT, 081397355817..pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)

Abstract

Sekolah Menengah Atas Negeri Ulumul Quran Pidie merupakan sekolah yang berbasis Islam yang mana keseharian santrinya selalu berinteraksi dengan Alquran. Namun meskipun begitu ternyata perilaku bullying masih tetap saja terjadi. Perilaku bullying di lingkungan sekolah dapat menciptakan suasana lingkungan yang kurang mendukung terhadap perkembangan santri, baik dalam bidang akademik maupun bidang sosial. Permasalahan ini bukanlah hal yang harus dibiarkan. Islam melarang perilaku bullying sebagaimana telah diatur dalam Alquran surah al-Hujura>t ayat 11. Hal ini berdasarkan pada beberapa pemahaman ulama terhadap ayat ini, ayat ini dianggap sebagai dalil larangan perilaku bullying, sebab makna dari ayat ini berisi tentang larangan berperilaku bullying. Oleh karena itu penulis ingin melihat bagaimana hubungan pemahaman ayat tersebut terhadap praktik bullying di kalangan santri Sekolah Menengah Atas Negeri Ulumul Quran Pidie. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Pada penelitian ini diperoleh informasi dari enam narasumber yang dipilih bahwa santri tersebut secara kognitif dapat memahami ayat dengan baik, dan penyebab masih terjadinya perilaku bullying dikarenakan kurangnya edukasi khusus tentang tafsir ayat larangan bullying serta kurangnya pengamalan ayat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Nur Amalia
Date Deposited: 19 May 2023 08:10
Last Modified: 19 May 2023 08:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/29081

Actions (login required)

View Item
View Item