Penggunaan Teknik Two Stay Two Stray Dalam Pembelajaran Nahwu

Nurul Diah Paramitha, 190202065 (2023) Penggunaan Teknik Two Stay Two Stray Dalam Pembelajaran Nahwu. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Penggunaan Teknik Two Stay Two Stray Dalam Pembelajaran Nahwu] Text (Penggunaan Teknik Two Stay Two Stray Dalam Pembelajaran Nahwu)
Nurul Diah Paramitha, 190202065, FTK, PBA, 082261907919.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Pada observasi pertama peneliti menemukan di kelas 2-5 pada sekolah MTsN 1 Banda Aceh, Siswa merasa kesulitan dalam pembelajaran nahwu terutama pada materi jumlah fi’liyah. Siswa belum bisa membedakan antara fii’,fa’il, dan maf’ul bih.. Hal ini dapat terjadi disebabkan metode yang digunakan guru tidak sesuai dan tidak modern, sehingga murid bosan dan kesulitan dalam mempelajari nahwu khususnya pada materi jumlah fi’liyah. Berdasarkan masalah tersebut, peneliti mencoba menerapkan metode two stay two stray pada pembelajaran nahwu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas dan untuk mengetahui respon siswa saat penggunaan metode two stay two stray pada pembelajaran nahwu. Metode penelitian yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah metode Pre-Eksperimen dengan desain one group pre -test post-test design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas 2 yang berjumlah 318 siswa. Dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas 2-5 yang terdiri dari 39 siswa. Adapun alat pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji Wilcoxon menggunakan aplikasi SPSS 22. Adapun hasil dari uji Wilcoxon yaitu 0,000 < 0,05 ini menunjukkan bahwa (Ho) ditolak dan (Ha) diterima atau penggunaan metode two stay two stray efektif dalam pembelajaran nahwu. Sedangkan hasil quesioner menunjukkan bahwa respon siswa terhadap pembelajaran nahwu dengan menggunakan metode two stay two stray adalah positif dengan hasil presentase mencapai 54,03%.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 400 Languages (Bahasa)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Nurul Diah Paramitha
Date Deposited: 14 Aug 2023 09:47
Last Modified: 14 Aug 2023 09:47
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/30699

Actions (login required)

View Item
View Item