Korelasi antara Minat Belajar Bahasa Arab dengan Standar Nasional Pendidikan di MAN Aceh Barat

Dara Mubshirah, 2029049301 (2023) Korelasi antara Minat Belajar Bahasa Arab dengan Standar Nasional Pendidikan di MAN Aceh Barat. Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Korelasi antara Minat Belajar Bahasa Arab dengan Standar Nasional Pendidikan di MAN Aceh Barat] Text (Korelasi antara Minat Belajar Bahasa Arab dengan Standar Nasional Pendidikan di MAN Aceh Barat)
LP_PPK_2019-Dara Mubshirah.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)

Abstract

Pembelajaran bahasa Arab di Indonesia saat ini mengalami beberapa masalah baik dari faktor eksternal (jam pengajaran yang sangat terbatas untuk pelajaran bahasa Arab, kurangnya fasilitas mendukung dalam belajar, dan kurangnya kompetensi guru dalam mengajar bahasa Arab) maupun internal (mata pelajaran yang sulit untuk dipelajari, kurangnya kemampuan siswa dalam belajar bahasa Arab dan siswa kurang tertarik untuk belajar bahasa Arab). Minat merupakan salah satu faktor internal dan merupakan aspek psikologis yang berperan penting dalam proses pembelajaran peserta didik khususnya dalam belajar bahasa Arab. Adapun Standar Nasional Pendidikan adalah salah satu faktor eksternal yang merupakan kriteria minimal tentang sistem pendidikan di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui korelasi antara minat belajar bahasa Arab dengan Standar Nasional Pendidikan di MAN Aceh Barat. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelatif dengan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah metode purposive sampling dengan jumlah sampel 130 siswa MAN Aceh Barat (89 siswa MAN 1, 23 siswa MAN 2, dan 18 siswa MAN 3) dan 3 guru MAN Aceh Barat. Alat pengumpulan data yang digunakan berupa kuesioner. Data dianalisis dengan menggunakan uji chi-square dengan confidence interval 95% dan α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan minat belajar bahasa Arab dengan standar proses di MAN Aceh Barat dan tidak ada hubungan minat belajar bahasa Arab dengan standar penilaian di MAN Aceh Barat. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi masukan dan tambahan informasi bagi institusi pendidikan agar lebih fokus untuk meningkatkan dan mewujudkan guru-guru masa depan yang dapat mengoptimalkan pembelajaran Bahasa Arab yang sesuai dengan kebutuhan siswa.

Item Type: Book
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 373 Pendidikan menengah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Puslitpen Ar-Raniry
Date Deposited: 07 Nov 2023 09:11
Last Modified: 07 Nov 2023 09:11
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32041

Actions (login required)

View Item
View Item