Novia Wirda, 160503089 (2023) Pengaruh Mata Kuliah Literasi dan Kemas Ulang Informasi Terhadap Kemampuan Evaluasi Informasi Oleh Mahasiswa Ilmu Perpustakaan Perpustakaan Fakultas adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.
![[thumbnail of Literasi Informasi]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Novia Wirda, 160503089, FAH, IP.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
Abstract
Pengajaran literasi dan kemas ulang informasi menjadi hal penting bagi mahasiswa di perguruan tinggi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh mata kuliah literasi dan kemas ulang informasi terhadap kemampuan evaluasi informasi mahasiswa ilmu perpustakaan FAH UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan angket sebagai alat pengumpulan data yang diperoleh dari responden. Populasi penelitian adalah mahasiswa aktif Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry Banda Aceh angkatan 2020 (93 orang) dan 2021 (107 orang) jadi total keseluruhannya sebanyak 200 mahasiswa, dengan jumlah sampel 67 mahasiswa yang ditentukan dengan rumus slovin. Teknik sampling yang digunakan untuk menentukan sampel adalah Purposive Sampling. Untuk mengetahui pengaruh mata kuliah literasi dan kemas ulang informasi terhadap kemampuan evaluasi informasi oleh mahasiswa ilmu perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry digunakan analisis regresi linear sederhana dengan menggunakan aplikasi Statistic Product and Solution (SPSS) versi 22.0. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh mata kuliah literasi dan kemas ulang informasi terhadap kemampuan evaluasi informasi oleh mahasiswa ilmu perpustakaan FAH UIN Ar-Raniry Banda Aceh yaitu sebesar 54,3%. Hasil penelitian menggunakan rumus presentase menunjukkan bahwa kemampuan evaluasi informasi tertinggi yang dimiliki mahasiswa ilmu perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry berada pada indikator pertama, kedua dan ketiga dengan presentase rata-rata (99,9%). Dari hasil uji korelasi diperoleh nilai sebesar 0.737 yang menunjukkan bahwa hubungan variabel X dan variabel Y tergolong tinggi atau kuat. Dari hasil pengujian hipotesis terbukti bahwa Fhitung (77.128) > Ftabel (3.98), yang artinya bahwa (Ha) diterima dan (Ho) ditolak. Dengan demikian, dapat dinyatakan bahwa mata kuliah literasi dan kemas ulang informasi berpengaruh positif terhadap kemampuan evaluasi informasi oleh mahasiswa ilmu perpustakaan FAH UIN Ar-Raniry. Dari hasil uji determinasi (R2) diperoleh nilai sebesar 0, 543%, hasil ini menunjukkan bahwa hanya 54,3% mata kuliah literasi dan kemas ulang informasi berpengaruh terhadap kemampuan evaluasi informasi oleh mahasiswa ilmu perpustakaan FAH UIN Ar-Raniry dan sisanya 45,7% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti di dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System > 020 Ilmu Perpustakaan dan Informasi 000 Computer Science, Information and System > 020 Ilmu Perpustakaan dan Informasi > 027 Perpustakan, Arsip, Pusat Informasi Umum > 027.7 Perpustakaan Perguruan Tinggi 200 Religion (Agama) 200 Religion (Agama) > 297 Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > S1 Ilmu Perpustakaan |
Depositing User: | Novia Wirda Wirda |
Date Deposited: | 06 Oct 2023 02:46 |
Last Modified: | 06 Oct 2023 02:46 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33223 |