Akmal Birri, 160211033 (2023) Perbandingan Energi Listrik Antara Mesin Pompa Air Berbasis Timer Dan Sensor Kelembaban Tanah. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Perbandingan Energi Listrik Antara Mesin Pompa Air Berbasis Timer Dan Sensor Kelembaban Tanah]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Akmal Birri, 160211033, FTK, PTE.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (3MB)
Abstract
Proses penyiraman pada perkebunan merupakan aktivitas kunci untuk keberlangsungan hidup tanaman diperkebunan, pada aplikasinya pada perkebunan skala besar memerlukan alat dan mesin yang lebih besar untuk dapat menjangkau penyiraman secara merata, timer menjadi salah satu pilihan petani untuk menjadwalkan mesin pompa air otomatis dalam melakukan penyiraman dan menghemat tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan konsumsi energi listrik dari mesin pompa air yang dikendalikan dengan menggunakan timer dan sensor kelembaban tanah untuk penyiraman kebun durian. Selain alat timer yang sudah tersedia penelitian ini juga merancang suatu alat sensor kelembaban tanah yang dapat mengontrol sistem kerja mesin pompa air secara otomatis berdasarkan nilai kelembaban tanah yang ditentukan. Metode penelitian yang dilakukan bersifat kuantitatif dengan menampilkan hasil perbandingan energi berupa angka dari data total energi dari alat bantu watt meter. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil perbedaan yang signifikan, penggunaan timer menghasilkan energi listrik yang lebih tinggi dengan rata rata konsumsi energi 0.334 kWh, daripada sensor kelembaban tanah dan sensor kelembaban tanah dengan konsumsi energi 0.132 kWh
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Energi Listrik, Mesin Pompa Air, Timer, Sensor Kelembaban Tanah |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Teknik Elektro |
Depositing User: | Akmal Birri |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 02:27 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 02:27 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33257 |