Peran Penyuluh Agama Dalam Mempersiapkan Calon Pengantin Di KUA Kecamatan Baktiya Kabupaten Aceh Utara

Niswatul Khaira, 170402027 (2023) Peran Penyuluh Agama Dalam Mempersiapkan Calon Pengantin Di KUA Kecamatan Baktiya Kabupaten Aceh Utara. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Peran Penyuluh Agama Dalam Mempersiapkan Calon Pengantin Di KUA Kecamatan Baktiya Kabupaten Aceh Utara] Text (Peran Penyuluh Agama Dalam Mempersiapkan Calon Pengantin Di KUA Kecamatan Baktiya Kabupaten Aceh Utara)
Niswatul Khaira, 170402027, FDK, BKI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Penyuluh Agama merupakan orang yang memliki tugas dalam membimbing dan membina masyarakat. Pernyataan peneliti dalam penelitian ini merupakan bagaimana peran penyuluh agama islam dalam mempersiapkan calon pengantin di KUA Kecamatan Baktiya Kabupaten Aceh Utara. Dengan tujuan untuk membekali dan memberikan persiapan-persiapan kepada calon pengantin mengenai kehidupan setelah menikah. Akan tetapi banyak diantara calon pengantin baik laki-laki maupun perempuan belum menyadari betapa pentingnya mempersiapkan diri untuk membangun rumah tangga, agar rumah tangga yang dibangun menjadi rumah tangga yang sakinah mawaddah warahmah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran penyuluh agama dalam mempersiapkan calon pengantin dan apa saja yang menjadi hambatan dalam mempersiapkan calon pengantin. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyuluh agama berperan baik dalam mempersiapkan calon pengantin di KUA kecamatan baktiya kabupaten aceh utara. Akan tetapi ada beberapa hal yang menjadi hambatan bagi penyuluh agama dalam mempersiapkan calon pengantin yaitu ada beberapa dari calon pengantin yang tidak bisa membaca, sedangkan di Kua kecamatan baktiya kabupaten aceh utara menyediakan buku untuk calon pengantin mendapatkan ilmu lebih detail dan mendalam dibuku tersebut namun bagi mereka calon pengantin yang tidak bisa membaca, ini menjadi sebuah hambatan bagi mereka. Maanfaat penelitian ini dapat memberikan pemikiran atau memperkaya teori-teori dan ilmu pengetahuan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Penyuluh Agama, Calon Pengantin, KUA
Subjects: 200 Religion (Agama)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Niswatul Khaira
Date Deposited: 19 Dec 2023 02:54
Last Modified: 19 Dec 2023 02:54
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34135

Actions (login required)

View Item
View Item