Pengaruh Pembelajaran Sains Terhadap Pengenalan Tauhid Pada Anak TK B di PAUD-IT Cendekia Darussalam

R.A Maratun Shalihah, 190210011 (2023) Pengaruh Pembelajaran Sains Terhadap Pengenalan Tauhid Pada Anak TK B di PAUD-IT Cendekia Darussalam. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Pengaruh Pembelajaran Sains Terhadap Pengenalan Tauhid Pada Anak TK B di PAUD-IT Cendekia Darussalam] Text (Pengaruh Pembelajaran Sains Terhadap Pengenalan Tauhid Pada Anak TK B di PAUD-IT Cendekia Darussalam)
Untitled.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Pengenalan tauhid pada penelitian ini adalah kemampuan dalam mengenal Allah melalui pengetahuan sederhana yang mudah dipahami oleh anak. Berdasarkan hasil observasi di PAUD-IT Cendekia Darussalam pengenalan tauhid sudah diajarkan dikalangan sekolah, tetapi kebanyakan anak belajar tauhid disekolah hanya formalitas saja dengan mengetahui sekedar pembelajaran sekolah saja sehingga hasilnya belum maksimal. Pada penelitian ini bentuk pengenalan tauhid yang diperkenalkan untuk anak adalah terkait pembelajaran sains yang menyenangkan, yang dihubungkan dengan sifat Allah yaitu (Wujud, Qudrah, Iradah). Terdapat percobaan sains yang mudah dipahami oleh anak pada penelitian ini yaitu percobaan gunung meletus, percobaan pelangi, dan percobaaan gerhana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran sains terhadap pengenalan tauhid pada anak TK B di PAUD-IT Cendekia Darussalam. Adapun pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian One Group Pretest Posttest Design. Populasinya yaitu semua siswa kelas B dengan jumlah 42 anak di PAUD-IT Cendekia Darussalam. Penentuan sampel menggunakan teknik random sampling, sehingga sampel yang terpilih adalah kelas B2 dengan jumlah 14 anak. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi. Teknik analisis data yang digunakan dengan uji normalitas dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil yang telah dilakukan dapat dibuktikan dengan nilai signifikansi yaitu 0,000 < 0,05 dan nilai t memperoleh nilai Thitung sebesar 6,928 dan hasil dari uji Ttabel sebesar 1,770 dapat dilihat bahwa dari nilai signifikan dan nilai Thitung > nilai Ttabel yang artinya bahwa H0 ditolak Ha diterima, hasil penelitian tersebut menggunakan SPSS 20. Dengan demikian maka Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti pembelajaran sains berpengaruh terhadap pengenalan tauhid pada anak TK B di PAUD-IT Cendekia Darussalam.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.32 Tingkat Ibtidaiyah dan bustanul athfal/taman kanak-kanak
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Raudhatul Athfal
Depositing User: R.A Maratun Shalihah Maratun
Date Deposited: 02 Jan 2024 02:18
Last Modified: 02 Jan 2024 02:18
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34325

Actions (login required)

View Item
View Item