Implementasi Metode Pembiasaan Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Moderasi Beragama Pada Anak Usia Dini di TK Kartika Banda Aceh

Aulia Salsabila, 180210120 (2024) Implementasi Metode Pembiasaan Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Moderasi Beragama Pada Anak Usia Dini di TK Kartika Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-raniry.

[thumbnail of Metode  Pembiasaan,  Nilai-nilai  Moderasi  Beragama,  Anak Usia Dini] Text (Metode Pembiasaan, Nilai-nilai Moderasi Beragama, Anak Usia Dini)
Aulia Salsabila, 180210120, FTK, PIAUD.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (11MB)

Abstract

Moderasi beragama pada anak usia dini adalah upaya untuk menanamkan nilai- nilai agama yang moderat kepada anak sejak usia dini, Nilai-nilai tersebut di antaranya, sikap toleransi, bersikap secara adil, keseimbangan dan juga sikap kesetaraan. Salah satu cara untuk menanamkan nilai-nilai moderasi beragama pada anak usia dini yaitu melalui metode pembiasaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi metode pembiasaan dalam menanamkan nilai-nilai moderasi beragama pada anak usia dini di TK Kartika Banda Aceh. Yang akan dibahas di penelitian ini adalah bagaimana implementasi metode pembiasaan dalam menanamkan nilai-nilai moderasi beragama pada anak usia dini di TK Kartika Banda Aceh Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Data yang dikumpulkan melalui wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh akan dianalisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian didapatkan bahwa bentuk-bentuk implementasi metode pembiasaan dalam menanamkan nilai-nilai moderasi beragama di TK Kartika Banda Aceh yaitu berwhudhu, praktek shalat, mengulang dan menghafal surah pendek dan doa harian, pengenalan tempat-tempat beribadah dari berbagai agama. Selain itu, pembelajaran dilakukan dengan menanamkan nilai-nilai seperti kejujuran, sopan santun, tolong menolong, dan saling menghargai. Langkah-langkah implementasi metode pembiasaan dalam penanaman nilai-nilai moderasi beragama pada anak di TK Kartika Banda Aceh meliputi guru sebagai model, penyusunan perangkat pembelajaran, keterlibatan orang tua, mengadakan kegiatan keagamaan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Aulia Salsabila Aulia
Date Deposited: 16 May 2024 03:06
Last Modified: 16 May 2024 03:06
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/36651

Actions (login required)

View Item
View Item