Hafidhatul Maula Ali, 200401019 (2024) Strategi Radio Three Fm Dalam Beradaptasi Pada Era New Media. Other thesis, Uin Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of membahas tentang strategi radio three fm dalam beradaptasi pada era new media]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI HAPIJA YAA (2) (1) (1).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.
Download (8MB)
Abstract
Radio merupakan media tradisional yang sampai saat ini masih banyak digunakan. Media yang hanya mengandalkan suara itu, selalu memiliki pendengar yang khas sesuai dengan karakter dari suatu radio siaran itu sendiri. Di era modern ini radio masih digunakan untuk mendengar musik dan informasi. Tetapi semenjak kehadiran new media, masyarakat berbondong-bondong beralih menggunakan new media berupa media sosial yang pada kenyataannya dapat memermudah kegiatan manusia dan penggunaan yang lebih praktis, modern, dan cepat. Mayoritas pengguna media sosial adalah remaja dan tua. hal tersebut dikarenakan setiap kegiatan saat ini berpusat pada jaringan internet. Oleh karena itu keberadaan radio sedikit tergeser di era digital ini. Meskipun disaingi oleh keberadaan new media yang kerap kali dapat membantu aktivitas manusia, radio tetap memiliki tempat di hati masyarakat. Hal tersebut dibuktikan dengan bertambahnya stastiun radio di Aceh dari tahun 2019 yang mencapai 97 stasiun radio. Radio Three sebagai salah satu radio di Aceh tepatnya di Banda Aceh dengan segmentasinya anak muda dan professional muda masih bertahan di era digital ini dari mulai berdirinya pada tahun 2008. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi apa yang digunakan oleh Radio Three dalam beradaptasi di era new media serta apa kendala yang dialami di era digital ini. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Difusi Inovasi dimana suatu inovasi akan cepat tersebar ke publik melalui suatu sistem sosial. Informan dalam penelitian ini adalah pimpinan radio, manajer stasiun dan manajer siaran, serta penyiar yang bekerja di radio Three. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian adalah dalam beradaptasi di era new media, radio Three membuat Strategi yaitu menciptakan program siaran yang sesuai dengan primetime siaran, memberikan lagu-lagu yang up to beat serta berita yang menarik. Kedua adalah menggunakan media sosial sebagai bentuk adaptasi dengan new media. Dikarenakan segmentasi radio Three adalah anak muda dan professional muda, dan mayoritas pengguna media sosial adalah kalangan muda, oleh sebab itu mengadopsi media sosial merupakan bentuk penyesuain diri dengan kebiasaan anak muda. Ketiga adalah dengan melewati beberapa tahapan sebelum mengadopsi suatu inovasi guna untuk mengurangi ketidakpastian pada inovasi yang dipilih. Radio Three mengadapi kendala yang diterima pada masa beradaptasi dengan new media dengan cara menajdikan new media sebagai pendukung dan menjadikan peluang sehingga mendapatkan kesempatan yang besar untuk berkolaborasi dengan media sosial.
Kata kunci: Strategi, Radio, New Media
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System 000 Computer Science, Information and System > 070 News Media, Journalism & Publishing |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Hafidhatul Maula Ali |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 02:06 |
Last Modified: | 06 Jun 2024 02:06 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/37035 |