Nadya, 190207033 (2024) Peningkatan Keaktifan Siswa Pada Pelajaran IPA Di Kelas VII MTsN 6 Aceh Besar Dengan Menggunakan Model Problem Based Learning. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.
![[thumbnail of Peningkatan Keaktifan Siswa Pada Pelajaran IPA Di Kelas VII MTsN 6 Aceh Besar Dengan Menggunakan Model Problem Based Learning]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Nadya, 190207033, FTK, PBL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (9MB)
Abstract
Penelitian pendahuluan yang dilakukan pada proses pembelajaran IPA di kelas VII-3 MTsN 6 Aceh Besar terlihat bahwa siswa tidak aktif ketika proses pembelajaran berlangsung. Hal ini disebabkan tidak ada variasi penggunaan model ataupun metode pembelajaran yang digunakan oleh guru ketika proses pembelajaran IPA berlangsung. Penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning menjadi salah satu cara yang diusahakan mengatasi permasalahan tersebut. Penelitian yang dilakukan bertujuan melihat aktivitas siswa, aktivitas guru dan hasil belajar siswa. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) terdiri dari 2 siklus dan setiap siklusnya terdapat 4 tahapan. Tahapan Metode Penelitian Kelas (PTK) terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Penelitian dilaksanakan di MTsN 6 Aceh Besar pada bulan November 2023. Subjek penelitian terdiri dari siswa berjumlah 16 siswa dan guru. Objek penelitian terdiri dari aktivitas siswa, aktivitas guru dan hasil belajar siswa. Instrumen penelitian terdiri dari lembar observasi aktivitas siswa, lembar observasi aktivitas guru dan soal tes. Hasil penelitian yang dilaksanakan pada siklus I terhadap aktivitas siswa menunjukkan hasil 66,3% dengan kategori baik dan mengalami peningkatan pada siklus II dengan nilai 92,5% dengan kategori sangat baik. Hasil penelitian terhadap aktivitas guru pada siklus I mendapatkan nilai persentase 70,2% dengan kategori baik dan mengalami peningkatan pada siklus II dengan nilai persentase 91,5% dengan kategori sangat baik. Hasil belajar siswa pada siklus I mendapatkan nilai rata-rata 51,9 dan mengalami peningkatan pada siklus II dengan nilai rata-rata 75. Penggunaan model pembelajaran Problem based learning dapat meningkatkan keaktifan siswa, aktivitas guru dan hasil belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Nadya Nadya |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 03:06 |
Last Modified: | 06 Jun 2024 03:06 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/37112 |