Model Komunikasi Dinas Pariwisata Kota Sabang dalam Promosi City Branding Sabang

Yusran Nasir, 221007022 (2024) Model Komunikasi Dinas Pariwisata Kota Sabang dalam Promosi City Branding Sabang. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Model Komunikasi Dinas Pariwisata Kota Sabang dalam Promosi City Branding Sabang] Text (Model Komunikasi Dinas Pariwisata Kota Sabang dalam Promosi City Branding Sabang)
3 Tesis Full Cover-Lampiran An Yusran Nasir 221007022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (12MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model komunikasi yang digunakan oleh Dinas Pariwisata Kota Sabang dalam upaya promosi city branding Sabang. Melalui pendekatan kualitatif, penelitian ini mengungkapkan konsep dari branding Sabang, kegiatan promosi yang dilakukan dan tantangan yang dihadapi oleh Dinas Pariwisata Kota Sabang dalam mempromosikan city branding tersebut. Informan terdiri dari 9 orang yang diwawancarai telah ditentukan (purposive sampling) baik dari Dinas Pariwisata Kota Sabang dan beberapa stakeholder terkait serta dilakukan observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi antara kegiatan soft launching, kerjasama launching dengan Kemenparekraf RI, dan kerjasama berbagai stakeholder, penggunaan media sosial dengan melibatkan berbagai stakeholder mencerminkan model komunikasi linear satu arah berdasarkan analisis pada elemen komunikasi Lasswell dan menggambarkan komunikasi dua tahap dengan adanya opinion leader seperti Pj. Wali Kota Sabang, Menteri Parekraf RI, pelaku usaha pariwisata, Duta Wisata Sabang dan Stakeholder terkait. Tantangan yang dihadapi masih terbatasnya anggaran menyebabkan promosi belum optimal dan penggunaan media sosial perlu ditingkatkan agar lebih efektif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa model komunikasi yang terintegrasi di antara setiap unsur komunikasi penting untuk suksesnya promosi branding Sabang. Berdasarkan temuan ini, disarankan agar Dinas Pariwisata Kota Sabang terus mengembangkan pesan kreatif, saluran promosi dan publikasi media sosialnya sebagai sarana mencapai target pasar yang lebih luas dan menciptakan gambaran citra yang berkesan bagi publik atau wisatawan terhadap konsep branding Nol Kilometer Sabang.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.2 Komunikasi
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Yusran Nasir Yusran
Date Deposited: 05 Aug 2024 04:09
Last Modified: 05 Aug 2024 04:09
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/37773

Actions (login required)

View Item
View Item