Raira Humaira, 200802063 (2024) Efekttivitas Penanganan Pengemis Di Indonesia (Systematic Literature Review). Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Efektivitas, Pengemis, Indonesia]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Raira Humaira, 200802063, FISIP, IAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
Abstract
Pengemis merupakan permasalahan sosial dalam masyarakat yang keberadaannya dilarang oleh pemerintah. Selain itu pengemis kebanyakan muncul karena kemiskinan. Namun kenyataannya pengemis masih banyak ditemukan di berbagai daerah di Indonesia. Maraknya keberadaan pengemis tidak lepas dari industrialisasi dan urbanisasi yang terjadi di perkotaan, serta banyaknya pengemis dan gelandangan. Industrialisasi hanya terjadi di perkotaan, di mana banyak pekerjaan tersedia, menciptakan perbedaan ekonomi antara perkotaan dan pedesaan. Untuk mengatasi masalah gelandangan dan pengemis, pemerintah telah mengeluarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2009 Tentang Kesejahteraan Sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk penanganan pengemis di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang disebut dengan Systematic Literature Review (SLR). Berdasarkan hasil analisis literatur terkait penanganan gelandangan dan pengemis di Indonesia, ditemukan bahwa: Pertama, Terdapat konsistensi dalam tujuan pencegahan dan penanggulangan untuk mengurangi serta mencegah peningkatan jumlah mereka melalui strategi terkoordinasi. Kedua, Pendekatan utama yang dilakukan berupa rehabilitasi oleh Dinas Sosial, meliputi pelayanan sosial, pelatihan keterampilan, dan reintegrasi ke masyarakat untuk meningkatkan kemandirian dan stabilitas hidup mereka. Efektivitas Penanganan Pengemis di Indonesia sudah mencapai kategori efektif. Hal ini dapat dibuktikan dengan pengukuran indikator efektivitas, yaitu indikator pemahaman program, tepat sasaran, tercapainya tujuan, dan perubahan nyata. Namun pada indikator tepat waktu masih terdapat banyak kendala pada proses pelaksanaan dan membuat hal ini tidak dapat dikatakan telah efektif.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara |
Depositing User: | Raira Humaira Raira |
Date Deposited: | 08 Aug 2024 02:52 |
Last Modified: | 08 Aug 2024 02:52 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/37852 |