Rancang Bangun Pemantau dan Pengontrolan Budidaya Cacing Tanah Menggunakan Nodemcu Berbasis Internet Of Things (IoT)

Syukri Hardiko, 160211056 (2024) Rancang Bangun Pemantau dan Pengontrolan Budidaya Cacing Tanah Menggunakan Nodemcu Berbasis Internet Of Things (IoT). Other thesis, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Rancang Bangun Pemantau dan Pengontrolan Budidaya Cacing Tanah] Text (Rancang Bangun Pemantau dan Pengontrolan Budidaya Cacing Tanah)
Syukri Hardiko, 160211056, FTK, PTE, 081260603350.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Budidaya cacing tanah telah menjadi praktik pertanian yang semakin populer dalam beberapa tahun terakhir karena manfaatnya bagi pemulihan dan peningkatan kualitas tanah serta keberlanjutan pertanian. Dalam rangka meningkatkan efisiensi dan kualitas produksi cacing tanah, pengembangan alat pemantau budidaya cacing menjadi penting untuk mengoptimalkan kondisi lingkungan dan kesehatan populasi cacing. Penelitian ini menjelaskan pengembangan alat pemantau budidaya cacing yang dirancang dalam bentuk prototipe untuk memantau budidaya cacing untuk mendapatkan kualitas yang lebih baik, alat ini didesain untuk mendeteksi dari satu parameter yaitu tingkat kelembaban tanah yang baik untuk keberlangsungan budidaya cacing, menurut beberapa referensi budi daya cacing baik pada kelembaban tanah rentang 20 hingga 30%. Alat utama yang digunakan pada alat ini yaitu sensor kelembaban tanah dengan sensor suhu sebagai sensor tambahan untuk melihat kecocokan kondisi panas di permukaan sekitar. Data yang dikumpulkan oleh alat ini diolah melalui sistem pemantauan otomatis dan berbasis Internet Of Things, yang memberikan informasi real-time dan memudahkan kepada petani cacing. Setelah dilakukan penelitian, mendapatkan hasil yang memuaskan pada kinerja alat ini, alat bekerja dengan baik mulai dari pembacaan sensor hingga system Internet Of Thing yang diusulkan Dengan hasil kecepatan deteksi kelembaban tanah yang tidak lebih dari 7 detik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Syukri Hardiko Syukri
Date Deposited: 21 Aug 2024 02:38
Last Modified: 21 Aug 2024 02:38
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/38009

Actions (login required)

View Item
View Item