Aldi Hermawan, 180704033 (2023) Proses Filtrasi Air Laut Menggunakan Kombinasi Karbon Aktif Tempurung Pala (Myristica Fragrans Houtt) Dan Zeolit Komersil. Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Tempurung Pala, Filtrasi dan Karbon Aktif]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Aldi Hermawan, 180704033, FST, KIM.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
Abstract
Tempurung pala merupakan bahan alam yang dapat dimanfaat sebagai bahan penjernihan air. Kandungan senyawa selulosa, hemiselulosa dan lignin pada tempurung pala, membuat tempurung pala dapat dijadikan sebagai media filtrasi. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan nilai guna dari limbah tempurung pala dan menguji keefektifan tempurung pala sebagai adsorben dalam proses filtrasi air laut. Penelitian ini menggunakan metode secara kualitatif dan kuantitatif. Karbon aktif tempurung pala diperoleh dengan proses karbonisasi menggunakan tanur selama 30 menit, dihaluskan dan diayak, kemudian diaktivasi dengan asam fosfat selama 60 menit. Karakterisasi karbon aktif tempurung pala meliputi: kadar air, kadar zat menguap, kadar abu total, kadar karbon terikat dan uji efektifitas filtrasi kombinasi karbon aktif tempurung pala dan ziolit meliputi warna dan bau, kekeruhan, pH, COD dan salinitas. Hasil penelitian diperoleh untuk uji karakteristik karbon aktif meliputi: rendamen 95,90%, kadar air 9,4589%, kadar zat menguap 35,2401%, kadar abu total 0,1528%, kadar karbon terikat 55,1482%. Hasil uji keefektifitas media filtrasi kombinasi karbon aktif tempurung pala dan zeolit yaitu tidak bewarna dan tidak berbau, nilai kekeruhan 1,30 NTU, pH 7,19, COD 49 mg/L dan nilai indeks bias 1,3380 nD. Dapat disimpulkan hasil dari penelitian ini yaitu karakteristik karbon aktif tempurung pala hanya 2 yang sesuai dengan SNI 06-3730-1995 yaitu kadar air dan kadar abu total, serta hasil uji parameter air laut setelah filtrasi arang dan zeolit telah memenuhi persyaratan PERMENKES No.32 Tahun 2017.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 540 Chemistry (Kimia) |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Kimia |
Depositing User: | Aldi Hermawan Aldi |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 03:24 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 03:24 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/38125 |