Keanekaragaman Serangga Pohon Diurnal Di Kawasan Perkebunan Kakao Kecamatan Lembah Seulawah Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan

Mutiara Beutari, 160207077 (2024) Keanekaragaman Serangga Pohon Diurnal Di Kawasan Perkebunan Kakao Kecamatan Lembah Seulawah Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Keanekaragaman Serangga Pohon Diurnal Di Kawasan Perkebunan Kakao Kecamatan Lembah Seulawah Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan] Text (Keanekaragaman Serangga Pohon Diurnal Di Kawasan Perkebunan Kakao Kecamatan Lembah Seulawah Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan)
Mutiara Beutari, 160207077, FTK, PBL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Serangga pohon diurnal merupakan serangga yang aktivitasnya dipengaruhi oleh intensitas cahaya seperti mencari makan dan melakukan kegiatan reproduksi. Salah satu tanaman yang banyak ditemukan serangga pohon diurnal adalah kakao (Theobroma cacao L.). Kegiatan mata kuliah praktikum ekologi hewan selama ini sudah dilaksanakan dengan baik, akan tetapi perlu dilakukan peningkatan mengenai materi serangga pohon khususnya serangga pohon diurnal yang membutuhkan rujukan referensi agar mata kuliah praktikum terlaksana lebih baik lagi. Penelitian ini bertujuan untuk; mengidentifikasi jenis serangga pohon diurnal, menganalisis tingkat keanekaragaman serangga pohon diurnal, menyusun referensi atau produk keanekaragaman serangga pohon diurnal dan menganalisis hasil kelayakan referensi atau produk hasil penelitian keanekaragaman serangga pohon diurnal di kawasan perkebunan kakao Kecamatan Lembah Seulawah. Hasil penelitian didapatkan 30 spesies, 8 ordo dan 1564 individu dengan indeks keanekaragaman H’=1,943912545 tergolong sedang. Pemanfaatan hasil penelitian ini sebagai referensi mata kuliah Ekologi Hewan berupa buku identifikasi. Hasil uji kelayakan buku identifikasi diperoleh skor total 84,96% yang dikategorikan sangat layak.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Serangga Pohon, Perkebunan Kakao, Ekologi Hewan, Lembah Seulawah
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Mutiara Beutari
Date Deposited: 11 Sep 2024 02:24
Last Modified: 11 Sep 2024 02:24
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/38590

Actions (login required)

View Item
View Item