Strategi Komunikasi Terapeutik Rohaniwan Pada Instalasi Pelayanan Islami (IPI) Terhadap pasien di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Meuraxa Kota Banda Aceh

Eka Sari Yanti, 221007024 (2024) Strategi Komunikasi Terapeutik Rohaniwan Pada Instalasi Pelayanan Islami (IPI) Terhadap pasien di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Meuraxa Kota Banda Aceh. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.

[thumbnail of Strategi, Komunikasi Terapeutik, Rohaniwan, Rumah Sakit] Text (Strategi, Komunikasi Terapeutik, Rohaniwan, Rumah Sakit)
Eka Sari Yanti, 221007024, PASCA, KPI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Meuraxa yang merupakan salah satu Rumah Sakit berbasis layanan syari’ah di Kota Banda Aceh. Di RSUD Meuraxa terdapat rohaniwan pada Instalasi Pelayanan Islami (IPI) dalam memberikan pelayanan bimbingan kerohanian bagi pasien. Kehadiran penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi rohaniwan dalam menerapkan komunikasi terapeutik yang efektif di rumah sakit untuk mempercepat proses penyembuhan pasien yang menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif analitis. Subyek penelitian ini meliputi rohaniwan, perawat dan pasien rawat inap yang ada di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh. Adapun sumber data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rohaniwan dalam menerapkan komunikasi terapeutik, terdapat beberapa strategi dalam proses memberikan pelayanan yaitu membangun hubungan kedekatan dengan pasien, memberikan nasehat dan motivasi, meberikan terapi dengan bercerita kisah-kisah dan do’a, metode penyampaian ceramah face to face dan penggunaan media cetak seperti leaflet, stiker, brosur, buku-buku panduan ibadah orang sakit, dan media elektronik seperti speaker dan televisi

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.2 Komunikasi
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Eka Sari Yanti Eka
Date Deposited: 05 Sep 2024 03:16
Last Modified: 05 Sep 2024 03:16
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/38798

Actions (login required)

View Item
View Item