Pelaksanaan Tugas Hakim Pengawas Dan Pengamat Dalam Mengawasi Dan Mengamati Putusan Yang Telah Berkekuatan Hukum Tetap (Studi Di Wilayah Hukum Pengadilan Negeri Banda Aceh)

Febriansyah Putra, 200106021 (2024) Pelaksanaan Tugas Hakim Pengawas Dan Pengamat Dalam Mengawasi Dan Mengamati Putusan Yang Telah Berkekuatan Hukum Tetap (Studi Di Wilayah Hukum Pengadilan Negeri Banda Aceh). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Syariah dan Hukum.

[thumbnail of Pelaksanaan Tugas Hakim Pengawas Dan Pengamat Dalam Mengawasi Dan Mengamati Putusan Yang Telah Berkekuatan Hukum Tetap (Studi Di Wilayah Hukum Pengadilan Negeri Banda Aceh)] Text (Pelaksanaan Tugas Hakim Pengawas Dan Pengamat Dalam Mengawasi Dan Mengamati Putusan Yang Telah Berkekuatan Hukum Tetap (Studi Di Wilayah Hukum Pengadilan Negeri Banda Aceh))
Febriansyah Putra, 200106021, FSH, IH.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB)

Abstract

Hakim Pengawas dan Pengamat (Hakim Wasmat) merupakan hakim yang ditunjuk oleh Ketua pengadilan dan diberi tugas khusus untuk melakukan pengawasan dan pengamatan terhadap putusan yang telah berkekuatan hukum tetap apakah dijalankan sesuai dengan isi putusannya. Terkait tugas Hakim Pengawas dan Pengamat dalam pembinaan narapidana, dalam skripsi ini dilakukan penelitian di Pengadilan Negeri Banda Aceh. Dengan rumusan masalahnya 1) Bagaimana Pelaksanaan Tugas Hakim Pengawas dan Pengamat Pengadilan Negeri Kota Banda Aceh dalam mengawasi dan mengamati putusan yang telah berkekuatan hukum tetap, 2) Apa saja Problematika Hakim Pengawas dan Pengamat Pengadilan Negeri Kota Banda Aceh dalam menjalankan tugas dan fungsinya terhadap putusan yang telah berkekuatan hukum tetap, dengan menggunakan metode penelitian Yuridis Empiris. Berdasarkan hasil penelitian memperlihatkan bahwa 1) Pelaksanaan tugas Hakim Pengawas dan Pengamat Pengadilan Negeri Banda Aceh belum berjalan maksimal dikarenakan pelaksanaan tugas nya harus menyesuaikan terlebih dahulu dengan jadwal persidangan yang begitu padat, sehingga kunjungan ke Lapas dalam wilayah hukum Pengadilan Negeri Banda Aceh sering tertunda. 2) Teradapa beberapa Problematika Hakim pengawas dan Pengamat dalam melaksanakan tugas nya antara lain, kurangnya regulasi yang mengatur kewenangan antar instansi, kesibukan hakim dengan tugas utama, minimnya jumlah hakim, kurangnya fasilitas yang memadai.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Ilmu Hukum
Depositing User: Febriansyah Putra
Date Deposited: 11 Sep 2024 03:05
Last Modified: 11 Sep 2024 03:05
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39005

Actions (login required)

View Item
View Item