Pelaksanaan Home Visit Dalam Menindak Lanjuti Ketidak Hadiran Siswa Di SMA Negeri 1 Montasik

Wahyuni, 170213063 (2024) Pelaksanaan Home Visit Dalam Menindak Lanjuti Ketidak Hadiran Siswa Di SMA Negeri 1 Montasik. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Pelaksanaan Home Visit Dalam Menindak Lanjuti Ketidak Hadiran Siswa Di SMA Negeri 1 Montasik] Text (Pelaksanaan Home Visit Dalam Menindak Lanjuti Ketidak Hadiran Siswa Di SMA Negeri 1 Montasik)
wahyuni.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Home visit adalah salah satu kegiatan pendukung dalam bimbingan konseling untuk mendapatkan data, keterangan, kemudahan dan komitmen dalam mengentaskan suatu permasalahan yang di alami oleh siswa yang dilakukan guru bimbingan konseling dengan mengunjungi orang tua atau tempat tinggal siswa. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah siswa yang sering tidak hadir ke sekolah dalam jangka waktu yang telah di tentukan oleh pihak sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pelaksanaan home visit dalam menindak lanjuti ketidak hadiran siswa di SMA Negeri 1 Montasik, untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam proses pelaksanaan home visit di SMA Negeri 1 Montasik, dan mengetahui apa saja faktor – faktor yang mempengaruhi siswa terhadap pembelajaran di SMA Negeri 1 Montasik dan untuk mengetahui pengaruh kejiwaan siswa dari pelaksanaan home visit di SMA Negeri 1 Montasik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi, dengan subjek penelitian adalah 1 orang guru bimbingan konseling dan 6 orang siswa SMA Negeri 1 Montsik yang terdiri dari kelas XI dan kelas XII. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan home visit dalam menindak lanjuti ketidakhadiran siswa dapat di lihat adanya penurunan prilaku menyimpang yang dilakukan oleh siswa ke arah yang lebih baik hal ini menunjukkan bahwa pelaksanaan home visit berjalan efektif untuk meminimalisir prilaku – prilaku menyimpang dan tidak terdapat pengaruh kejiwaan selama pelaksanaan home visit terhadap siswa di SMA Negeri 1 Montasik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.4 Bimbingan dan Penyuluhan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Wahyuni Yuni
Date Deposited: 11 Sep 2024 03:13
Last Modified: 11 Sep 2024 03:13
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39007

Actions (login required)

View Item
View Item