Kedudukan Uang Japuik Dalam Adat Istiadat Pariaman Pasca Perceraian ( Studi Di Kecamatan Pariaman Utara )

Adji Inal Putra, 200101003 (2024) Kedudukan Uang Japuik Dalam Adat Istiadat Pariaman Pasca Perceraian ( Studi Di Kecamatan Pariaman Utara ). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Syariah dan Hukum.

[thumbnail of Kedudukan Uang Japuik Dalam Adat Istiadat Pariaman Pasca Perceraian ( Studi Di Kecamatan Pariaman Utara )] Text (Kedudukan Uang Japuik Dalam Adat Istiadat Pariaman Pasca Perceraian ( Studi Di Kecamatan Pariaman Utara ))
Adji Inal Putra, 200101003, FSH, HK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Adapun yang menjadi masalah dalam penelitian ini adalah Pertama bagaimana kedudukan uang japuik pasca perceraian menurut adat di Pariaman? Kedua bagaimana Hukum Islam terhadap Uang Japuik Pasca Perceraian dalam Adat Istiadat Pariaman? Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dimana data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertama kedudukan uang japuik bisa bervariasi jika terjadinya perceraian, tergantung beberapa hal: a), jika ada kesepakatan sebelumnya di perjanjian pra nikah soal Uang Japuik. b), hukum dan aturan setempat tentang pembagian uang japuik dalam kasus perceraian, tetapi dalam tradisi masyarakat Pariaman, khususnya di Desa Ampalu, terdapat aturan khusus terkait kedudukan uang japuik pasca perceraian. Jika perceraian disebabkan oleh perselingkuhan suami, maka uang japuik dapat dikembalikan seluruhnya atau sesuai kesepakatan. Jika suami ketahuan selingkuh saat pesta pernikahan, dia wajib mengembalikan seluruh uang japuik yang telah diberikan oleh pihak istri. Kedua aturan adat terkait penyelesaian masalah uang japuik di Desa Ampalu sejalan dengan prinsip al-adatu muhakkamah dalam hukum Islam, yang mengakui adat kebiasaan suatu masyarakat sebagai sumber hukum selama tidak bertentangan dengan prinsip-prinsip syariah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Keluarga
Depositing User: Adji Inal Putra Adji
Date Deposited: 17 Sep 2024 02:52
Last Modified: 17 Sep 2024 02:52
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39106

Actions (login required)

View Item
View Item