Rizka Atika, 190213060 (2024) Implementasi Permainan Truth Or Dare Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Untuk Mengatasi Permasalahan Pada Anak Slow Learner Di SMK Negeri 3 Banda Aceh. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.
![[thumbnail of Implementasi Permainan Truth Or Dare Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Untuk Mengatasi Permasalahan]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Rizka Atika, 190213060, FTK, BK, 082272786022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
Abstract
Slow learner adalah anak dengan tingkat penguasaan materi yang rendah, padahal materi tersebut merupakan prasyarat bagi kelanjutan di pelajaran selanjutnya, sehingga mereka sering harus mengulang. Slow learner cenderung kurang percaya diri, kemampuan berpikir abstraknya lebih rendah dibandingkan dengan anak pada umumnya. Kenyataan yang terjadi di SMKN 3 Banda Aceh terdapat beberapa siswa kelas X Tata Busana mengalami slow learner, sehingga perlu upaya/strategi membantu anak slow learner menggunakan layanan bimbingan kelompok dengan media permainan truth or dare. Rumusan masalah penelitian adalah apakah implementasi permainan truth or dare melalui layanan bimbingan kelompok dapat mengatasi permasalahan pada anak slow learner di SMK Negeri 3 Banda Aceh dan tujuan penelitian adalah untuk mengetahui apakah implementasi permainan truth or dare melalui layanan bimbingan kelompok dapat mengatasi permasalahan pada anak slow learner di SMK Negeri 3 Banda Aceh. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X Tata Busana berjumlah 164 siswa. Total sampel penelitian berjumlah 9 siswa, dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif eksperimen berbentuk one group pretest-posttest desain. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan skala slow learner. Setelah memperoleh data di analisis menggunakan pengujian hipotesis dengan bantuan SPSS versi 20, diperoleh hasil thitung >ttabel yaitu 25.227>1.833 pada taraf signifikasi α= 0,05. Artinya, hipotesis penelitian diterima dan dinyatakan terdapat pengaruh positif dan signifikansi dari implementasi permainan truth or dare melalui layanan bimbingan kelompok untuk mengatasi permasalahan pada anak slow learner di SMK Negeri 3 Banda Aceh
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 373 Pendidikan menengah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Rizka Atika |
Date Deposited: | 23 Sep 2024 02:03 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 02:03 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39154 |