Nilai-Nilai Teologis Pada Ritual Khanduri Blang Di Makam Tgk Geundring Gampong Puuk Kuta Baro

Aklima Sari, 180302030 (2023) Nilai-Nilai Teologis Pada Ritual Khanduri Blang Di Makam Tgk Geundring Gampong Puuk Kuta Baro. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.

[thumbnail of Khanduri Blang] Text (Khanduri Blang)
Aklima Sari, 180302030, FUF, SAA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB)

Abstract

Adat dalam masyarakat Aceh banyak bentuk dan jenisnya, salah satunya adalah khanduri blang (khanduri sawah). Dalam masyarakat Aceh adat istiadat sudah menyatu dengan agama sehingga tidak dapat dipisahkan lagi. Dalam pelaksanaan ritual khanduri blang (khanduri sawah) terdapat berbagai nilai, salah satunya adalah nilai teologis. Oleh sebab itu penulis tertarik untuk mengkaji nilai-nilai teologis tersebut. Penelitian ini dikaji dalam dua rumusan masalah yaitu: pertama bagaimana prosesi pelaksanaan kegiatan khanduri blang di Makam Tgk Geundring. Kedua apa saja nilai-nilai teologis yang terdapat dalam prosesi khanduri blang di Makam Tgk Geundring. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif (field research) yang berbasis pada penelitian lapangan dan berfokus pada pengamatan yang mendalam, metode ini digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah dan menggunakan sistem pengumpulan data dengan tahapan observasi, wawancara dan kemudian dokumentasi. Hasil penelitian dalam skripsi ini tentang nilai teologis pada ritual khanduri blang di Makam Tgk Geundring Gampong Puuk Kuta Baro, yaitu masyakat melaksanakan ritual khanduri blang ini dua kali dalam sekali turun sawah yaitu pada saat turun sawah dan pada saat padi mulai kehijau-hijauan. Ritual khanduri blang masyarakat Gampong Puuk dilaksanakan secara bergotong royongdi sekitaran Makam Tgk Geundring. Di dalam pelaksanaan khanduri blang masyarakat Puuk ada terkandung nilai teologisnya, yaitu pada saat memanjatkan doa kepada Allah SWT secara bersama-sama. Tujuan dilaksanakan khanduri blang supaya tanaman padi dijauhkan dari hama dan penyakit padi lainnya

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.1 Filsafat
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Studi Agama-Agama
Depositing User: Aklima Sari Aklima
Date Deposited: 23 Sep 2024 03:06
Last Modified: 23 Sep 2024 03:06
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39206

Actions (login required)

View Item
View Item