Pengembangan Flipbook Kimia Pada Materi Laju Reaksi di MAN 2 Bireuen

Fathin Alkhaira, 200208016 (2024) Pengembangan Flipbook Kimia Pada Materi Laju Reaksi di MAN 2 Bireuen. Masters thesis, UIN Ar-raniry.

[thumbnail of Pengembangan, Flipbook, Laju Reaksi] Text (Pengembangan, Flipbook, Laju Reaksi)
Fathin Alkhaira, 200208016, FTK, PKM.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (14MB)

Abstract

Pengembangan flipbook kimia pada materi laju reaksi dilatar belakangi dari hasil wawancara dengan guru di MAN 2 Bireuen, di mana peserta didik mengalami kesulitan dalam mempelajari materi laju reaksi sehingga mempengaruhi nilai hasil belajar peserta didik, di mana terdapat 30% peserta didik yang tidak memenuhi nilai KKM. Pengembangan flipbook juga dilakukan karena bahan ajar yang digunakan hanya berupa buku cetak dan belum tersedianya bahan ajar berbasis digital seperti flipbook. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kevalidan produk serta respon guru dan peserta didik terhadap flipbook yang dikembangkan. Penelitian ini menggunakan metode R&D (Research&Development) dengan model ADDIE (Analiysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Sampel diambil menggunakan teknik purposive sampling, yaitu 21 orang peserta didik kelas XI IPA1 dan 1 orang guru kimia. Instrumen yang digunakan berupa lembar pedoman wawancara, lembar validasi oleh 3 validator, dan lembar angket respon. Hasil penelitian yang diperoleh dari ketiga validator yaitu rata-rata sebesar 95% dengan kategori “sangat valid”. Hasil respon guru diperoleh persentase sebesar 100% dengan kategori “sangat baik” dan peserta didik diperoleh persentase sebesar 91% dengan kategori “sangat baik”. Berdasarkan hasil data yang telah diperoleh dapat disimpulkan bahwa pengembangan flipbook kimia pada materi laju reaksi di MAN 2 Bireuen sangat valid dan mendapatkan respon sangat baik.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Fathin Alkhaira Fathin
Date Deposited: 02 Oct 2024 03:22
Last Modified: 02 Oct 2024 03:22
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39472

Actions (login required)

View Item
View Item