Nadiati Jannah, 200603052 (2024) Analisis SWOT terhadap Penerapan Akad Murabahah dalam Pembiayaan Kepemilikan Rumah (PKR) di Bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Ulee Kareng. Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Akad Murabahah, Pembiayaan Kepemilikan Rumah (PKR), Analisis SWOT]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Nadiati Jannah, 200603052, FEBI, PS.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (8MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis SWOT terhadap penerapan akad murabahah dalam Pembiayaan Kepemilikan Rumah (PKR) di Bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Ulee Kareng. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis melalui analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis SWOT terhadap penerapan akad murabahah dalam Pembiayaan Kepemilikan Rumah (PKR) di Bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Ulee Kareng yaitu kekuatan berupa harga murah dengan jangka waktu lebih lama, berkerjasama dengan banyak developer, angsuran kecil, bisa membiayai banyak kalangan nasabah dan pengajuan pembiayaan yang mudah. Kelemahan seperti kurangnya promosi produk dan proses pencairan pembiayaan lebih lama. Peluang seperti banyaknya permintaan terhadap produk PKR, pembiayaan menggunakan prinsip syariah dan potensi investasi jangka panjang. Ancaman yaitu kurangnya pengetahuan masyarakat dan brand image dari pesaing yang kuat. Berdasarkan perhitungan IFAS dan EFAS dapat diketahui bahwa analisis SWOT produk Pembiayaan Kepemilikan Rumah (PKR) di Bank Aceh Syariah Cabang Pembantu Ulee Kareng berada pada posisi kuadran 1, posisi ini merupakan posisi yang sangat menguntungkan pihak Bank Aceh Syariah, dengan cara menerapkan strategi yang dapat mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif (growth oriented strategy).
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | Nadiati Jannah Nadia |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 02:54 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 02:54 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39513 |