Afrida, 200302007 (2024) Nilai Religius Dalam Tradisi Turun Mani Masyarakat Gayo Di Desa Nalon Kecamatan Serbajadi. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Ushuluddin dan Filsafat.
![[thumbnail of Nilai Religius Dalam Tradisi Turun Mani Masyarakat Gayo Di Desa Nalon Kecamatan Serbajadi]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Afrida, 200302007, FUF, SAA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini mengkaji Nilai Religius Dalam Tradisi Turun Mani Masyarakat Gayo di Desa Nalon, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Aceh Timur. Fokus utama adalah untuk mengungkap prosesi dalam tradisi turun mani serta nilai-nilai religius yang terkandung di dalamnya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teori yang digunakan adalah tentang wujud kebudayaan dari Koentjaraningrat, yang memberikan landasan untuk memahami konteks budaya dan spiritualitas dalam tradisi ini. Turun Mani atau dalam bahasa indonesia di sebut (Turun Tanah) merupakan serangkaian acara dalam pemberian nama untuk memperkenalakan realitas dunia nyata kepda bayi yang baru lahir hal ini di lakukan pda saat bayi telah berumur 40 hari maka anak tersebut pun akan mengikuti ritual adat yaitu turun mani atau turun tanah, kata turun mani berasal dari bahsa gayo yang berarti turun mandi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tradisi turun mani tidak hanya sebuah praktik keagamaan, tetapi juga sebuah ekspresi mendalam dari nilai-nilai spiritualitas yang menguatkan kebersamaan sosial dan mempromosikan keberlanjutan lingkungan. Tradisi ini juga berperan penting dalam melestarikan warisan budaya lokal di tengah tantangan globalisasi pada era kontemporer. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya memahami dan melestarikan praktik-praktik kebudayaan tradisional sebagai bagian integral dari identitas dan keberlanjutan komunitas lokal.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Studi Agama-Agama |
Depositing User: | Afrida Afrida |
Date Deposited: | 04 Oct 2024 02:56 |
Last Modified: | 04 Oct 2024 02:56 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39573 |