Analisis Potensi Debit Air Menggunakan Metode F.J. Mock Di Daerah Aliran Sungai (Das) Krueng Seunagan Di Kabupaten Nagan Raya

Maya Anggela, 180702067 (2024) Analisis Potensi Debit Air Menggunakan Metode F.J. Mock Di Daerah Aliran Sungai (Das) Krueng Seunagan Di Kabupaten Nagan Raya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Sains dan Teknologi.

[thumbnail of Analisis Potensi Debit Air Menggunakan Metode F.J. Mock Di Daerah Aliran Sungai (Das) Krueng Seunagan Di Kabupaten Nagan Raya] Text (Analisis Potensi Debit Air Menggunakan Metode F.J. Mock Di Daerah Aliran Sungai (Das) Krueng Seunagan Di Kabupaten Nagan Raya)
Maya Angela, 180702067, FST, TL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Perubahan penggunaan lahan pada wilayah DAS akan mempengaruhi kondisi hidrologi DAS seperti meningkatnya debit. Tata guna lahan dapat berubah kapanpun, baik itu disebabkan secara alami maupun aktivitas manusia. Kondisi DAS sangat tergantung dari kondisi air, tanah, dan lingkungan serta interaksi manusia terhadap DAS tersebut. Perubahan lahan hutan menjadi perkebunan dan permukiman merupakan suatu fenomena yang sering terjadi dalam kerusakan lingkungan. Melihat kondisi hidrologi DAS seperti meningkatnya debit yang terjadi akibat perubahan lahan pada wilayah DAS. Maka, Oleh karena itu perlu dilakukan Analisis Potensi Debit Air Menggunakan Metode F.J. Mock Di Daerah Aliran Sungai (DAS) Krueng Seunagan Di Kabupaten Nagan Raya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketersediaan debit DAS Krueng Seunagan 10 tahunan dengan perhitungan metode F.J. Mock serta pengaruh perubahan penggunaan lahan terhadap peningkatan debit DAS Krueng Seunagan. Berdasarkan hasil perhitungan debit air menggunakan metode F.J Mock diperoleh hasil terbesar yang terdapat pada bulan November dengan nilai 660.130 m3/s dan nilai terkecil terdapat pada bulan Februari 172.583 m3/s. Dalam kurun waktu 10 tahun (2011-2021) perubahan penggunaan lahan di DAS Krueng Seunagan mengalami peningkatan luas tanah terbuka dari tahun 2011 ke tahun 2021 sebesar 1,553%. Peningkatan secara signifikan pada luas lahan adalah permukiman sebesar 2,617% dari 45,70 ha menjadi 4.918,32 ha dan perkebunan sebesar 10,177% dari 617,15 ha menjadi 18.740,27 ha.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Lingkungan
Depositing User: Maya Anggela
Date Deposited: 04 Oct 2024 03:19
Last Modified: 04 Oct 2024 03:19
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39578

Actions (login required)

View Item
View Item