Elisa, 180210055 (2024) Analisis Pendidikan Karakter Dalam Pengembangan Aspek Sosial Anak Usia 5-6 Tahun Di RA Takrimah Tungkop. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Analisis Pendidikan Karakter Dalam Pengembangan Aspek Sosial Anak Usia 5-6 Tahun Di RA Takrimah Tungkop]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Elisa, 180210055, FTK, PIAUD.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Pendidikan karakter pada anak usia dini merupakan upaya penanaman perilaku terpuji pada anak, baik perilaku dalam beribadah, perilaku sebagai warga negara yang baik, perilaku berinteraksi dengan orang lain dan lingkungan, dan perilaku terpuji yang bermanfaat untuk kesuksesan hidupnya. Berdasarkan hasil observasi yang berlokasi di RA Takrimah Tungkop, diperoleh informasi bahwa pendidikan karakter yang diterapkan di sekolah sudah sangat baik. Melalui kegiatan pembelajaran guru mampu menumbuhkan aspek sosial anak dengan berbagai cara. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pendidikan karakter dalam pengembangan aspek sosial dan faktor pendukung pendidikan karakter dalam pengembangan aspek sosial anak usia 5-6 tahun di RA Takrimah Tungkop. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif, teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh data bahwa guru sudah melakukan hal maksimal dalam mengembangkan aspek sosial anak melalui pendidikan karakter, serta dapat menstimulasi aspek sosial anak yang dilihat dari 6 aspek penilaian diantaranya, bersahabat, peduli sosial, tanggung jawab, jujur, peduli lingkungan dan kreatif. Indikator pendidikan karakter yang terdiri dari 6 aspek sosial memiliki hasil yang berbeda. Faktor pendukung pola pendidikan karakter dalam pengembangan aspek sosial anak usia 5-6 tahun di RA Takrimah Tungkob dapat dilihat dari 2 aspek yaitu pola pendidikan karakter yang guru terapkan agar saat memberikan pujian atas pencapaian anak dan pola pendidikan karakter yang guru terapkan agar dapat menciptakan media belajar yang inovatif. Pujian serta media pembelajaran yang memadai serta menarik dapat menjadi faktor pendukung penting dalam aspek sosial.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendidikan Karakter, Aspek Sosial. |
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini |
Depositing User: | Elisa Elisa |
Date Deposited: | 09 Oct 2024 03:25 |
Last Modified: | 09 Oct 2024 03:25 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39722 |