Putri Ananda, 190503125 (2024) Analisis Layanan Perpustakaan Sekolah Berdasarkan Standar Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional RI Nomor 11 Tahun 2017 (Penelitian di SMP Negeri 7 Banda Aceh). Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Analisis Layanan Perpustakaan Sekolah Berdasarkan Standar Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional RI Nomor 11 Tahun 2017 (Penelitian di SMP Negeri 7 Banda Aceh)]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Putri Ananda, 190503125, FAH, IP, 088262743650.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
Abstract
Skripsi ini berjudul “Analisis Layanan Perpustakaan Sekolah Berdasarkan Standar Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional RI Nomor 11 Tahun 2017 (Penelitian di SMP Negeri 7 Banda Aceh)”. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kesesuaian antara layanan perpustakaan dengan Standar Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional RI No.11 Tahun 2017 di SMP Negeri 7 Banda Aceh. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kesesuaian antara layanan perpustakaan dengan Standar Peraturan Kepala Perpustakaan
Nasional RI No. 11 Tahun 2017 di SMP Negeri 7 Banda Aceh. Metode yang digunakan adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data dengan data reduction, data display,dan conclusion drawing/verification. Subjek dalam
penelitian ini adalah kepala sekolah dan petugas perpustakaan di SMP Negeri 7 Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan Standar Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional RI No. 11 Tahun 2017 tentang Standar Pelayanan perpustakaan terdapat sembilan standar pelayanan yang harus sesuai di sekolah, akan tetapi tidak semua standar pelayanan tersebut sudah sesuai seperti pada
Perka No. 11 Tahun 2017 di SMP Negeri 7 Banda Aceh. 6 standar pelayanan yang sudah sesuai antara lain: jam buka perpustakaan,jenis pelayanan perpustakaan yang meliputi(pelayanan sirkulasi; pelayanan referensi; dan
pelayanan literasi informasi), program pendidikan pemustaka, program literasi informasi, laporan dan integrasi dengan kurikulum. Sedangkan 3 standar pelayanan yang belum sesuai di perpustakaan SMP Negeri 7 Banda Aceh antara lain: program wajib baca di perpustakaan, promosi perpustakaan, dan kerja sama.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System 000 Computer Science, Information and System > 020 Ilmu Perpustakaan dan Informasi 000 Computer Science, Information and System > 020 Ilmu Perpustakaan dan Informasi > 026 Libraries for Specific Subjects |
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > S1 Ilmu Perpustakaan |
Depositing User: | Putri Ananda Putri |
Date Deposited: | 06 Nov 2024 02:57 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 02:57 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40052 |